Cara Mengatasi HP Android Lemot dan Cepat Panas, Penyebabnya karena Komponen HP Rusak?
TRIBUNJABAR.ID - Ada beberapa cara mengatasi HP Android lemot dan cepat panas.
Kondisi itu bisa saja terjadi di smartphone atau bersistem operasi Android.
Penyebabnya pun beragam, mulai dari RAM yang terlalu kecil, membuka aplikasi berat secara bersamaan, dan masih banyak lagi.
Jadi, HP yang lemot dan cepat panas bukan serta merta ada komponen HP rusak.
HP dengan kondisi seperti itu tentu saja bisa mengganggu kenyamanan pengguna.
Untuk pengguna yang kerap menggunakan HP sebagai gawai untuk membantu pekerjaan, hal tersebut bisa menghambat.
Pasalnya, HP yang digunakan untuk keperluan bekerja membutuhkan performa yang cepat dan lancar.
Nah, jika HP Android Anda lemot dan cepat panas, sebaiknya ikuti tips berikut ini, dihimpun Tribunjabar.id dari Kompas.com:
Cek pembaruan sistem operasi
Silakan cek versi dari sistem operasi di ponsel Anda.
Jika ada notifikasi sistem operasi versi terbaru, silakan update atau perbarui.
Pergi ke menu pengaturan > tentang perangkat > pembaruan perangkat lunak.
Sebelum melakukan update sistem operasi, pastikan ponsel Anda terhubung ke jaringan internet yang stabil dan kencang.
Selain itu, pastikan baterai di ponsel Anda dayanya sudah penuh.
Pasalnya, bukan tidak mungkin pembaruan sistem operasi di HP membutuhkan waktu cukup lama.
Cek aplikasi yang terpasang di HP
Silakan cek aplikasi yang terpasang di HP Anda.
Bisa jadi, ada aplikasi yang dapat menyebabkan HP lemot dan cepat panas.
Periksa mulai dari aplikasi yang baru dipasang di HP Anda.
Coba untuk menghapus aplikasi tersebut, lalu lihat perbedaannya.
Di samping itu, Anda juga bisa mencoba untuk menghapus cache dari aplikasi.
Anda bisa menggunakan aplikasi seperti Ccleaner dan lain sebagainya.
Namun ingat, sebaiknya selalu pasang aplikasi dari toko aplikasi terpercaya seperti PlayStore.
Jangan sembarangan memasang apikasi dari sumber yang tidak jelas.
Pertimbangkan untuk melakukan factory reset
Jika beberapa cara di atas masih belum membuat kondisi HP normal, Anda bisa mempertimbangkan untuk melakukan factory reset.
Dengan melakukan hal tersebut, artinya ponsel Anda akan kembali ke setelan pabrik.
Alhasil, beberapa file seperti aplikasi terpasang, foto, video, lagu, dan lain-lain yang ada di HP Anda akan hilang.
Jadi, sebelum melakukan factory reset, pastikan untuk mem-backup dulu file di HP Anda ke cloud atau ke perangkat lain seperti ke PC.
Nah, demikianlah cara mengatasi HP Android lemot dan cepat panas.
Anda juga dapat mempertimbangkan untuk membawa HP ke pusat servis terpercaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar