13 Cara Membuat Link Zoom Meeting di Android dan Laptop
Pandemi Covid-19 membuat setiap orang, komunitas dan sekelompok masyarakat mencari inovasi agar bisa tetap berinteraksi dengan jarak jauh. Selain itubanyak orang menjalani berbagai kegiatan di rumah, seperti belajar, work from home (WFH), maupun silaturahmi dengan teman atau keluarga.
Salah satu aplikasi yang digunakan untuk interaksi jarak jauh adalah zoom. Karena aplikasi zoom adalah aplikasi video conference yang memudahkan seseorang bertatap muka secara real-time dengan banyak orang. Zoom bisa menampung hingga 100 peserta dalam satu meeting online untuk yang versi gratis, sementara versi berbayar bisa menampung hingga 1000 peserta.
Aplikasi ini populer digunakan, termasuk Indonesia. Zoom dibekali tampilan antarmuka yang sederhana, fitur yang ditawarkan lengkap, hingga hemat dalam mengonsumsi bandwidth data internet.
Di sisi lain, masih ada sebagian orang yang bingung dalam pembuatan link Zoom meeting. Untuk bisa membuat sebuah link Zoom, seseorang harus menjadi host dari meeting yang diselengarakan.
Sejatinya cara membuat link zoom meeting terbilang mudah. Berikut ini 13 cara membuat link zoom meeting yang dihimpun dari berbagai sumber:
13 Cara Membuat Link Zoom Meeting dengan Mudah di PC dan Laptop
1. Pertama, mengunduh software atau aplikasi Zoom Cloud Meetings untuk PC terlebih dahulu.
2. Apabila sudah selesai mengunduh, Anda tinggal install atau memasang apliaksi zoom pada PC atau laptop.
3. Jika proses install sudah rampung, Anda bisa langsung membuat link "Join Meeting" (tidak perlu membuat akun terlebih dahulu). Jika cara tersebut tidak berhasil. Maka, silakan Anda pilih Sign In, untuk membuat akun terlebih dahulu.
4. Setelah Anda masuk ke aplikasi Zoom, selanjutnya silakan Anda masukkan email untuk syarat pendaftaran sebelum menggunakan aplikasi Zoom.
5. Untuk pendaftaran aplikasi Zoom, Anda dapat menggunakan beberapa pilihan, antara lain:
- E-mail pribadi
- Mendaftar menggunakan aku Facebook
- Mendaftar dengan SSO
6. Jika Anda sudah berhasil masuk, selanjutnya Anda akan dialihkan ke halaman awal aplikasi Zoom.
7. Jika sudah dialihakan ke halaman awal pada Zoom, elanjutnya silakan Anda pilih opsi New Meeting yang berguna untuk membuat Room baru.
8. Jika Anda sudah memilih opsi New Meeting, dengan otomatis Anda sudah membuat New Meeting baru.
9. Lalu Anda akan dialihkan ke halaman dalam aplikasi 'perekam video meeting' yang akan menampilkan wajah dan kegiatan Anda di laptop.
10. Jika Anda sudah masuk ke perekam video meeting pada aplikasi Zoom, selanjutnya Anda bisa pilih opsi Invite yang berada di bagian bawah layar.
11. Apabila Anda sudah memilih opsi Invite atau opsi untuk mendapatkan link Zoom meeting maka silakan copy link tersebut.
12. Lalu Anda dapat membagikan pada Meeting ID dan Password, dengan cara cukup klik tombol ikon 'i' pada bagian pojok kiri atas.
13. Setelah itu, Anda dapat membagikan link meeting tersebut kepada para user atau peserta, caranya cukup kirim melalui WhatsApp atau Tools lainya.
Cara Membuat Link Zoom Meeting di Perangkat Android
1. Mengunduh aplikasi Zoom meeting di Hp android Anda.
2. Setelah selesai mengunduh, selanjutnya install aplikasi Zoom meeting tersebut.
3. Setelah selesai install aplikasi Zoom, selanjutnya masuk ke tombol Sign In. Untuk pendaftaran aplikasi Zoom, Anda dapat menggunakan beberapa pilihan di antaranya:
- E-mail pribadi
- Menggunakan SSO
- Menggunakan akun Facebook
4. Setelah mendaftar, selanjutnya pilih buat "New Meeting" di aplikasi Zoom Anda.
5. Jika sudah berhasil membuat "New Meeting", selanjutnya pilih Participants yang berada di posisi bawah layar.
6. Selanjutnya pilih Invite dan klik Copy Invite Link tersebut. Lalu, bagikan link tersebut ke grup atau yang lainya agar orang lain dapat bergabung dalam meeting online yang Anda buat.
Cara Membuat Link Zoom Meeting di Laptop dan PC
Berikut cara buat link zoom meeting di laptop/pc :
- Hidupkan PC / Laptop Anda.
- Pastikan Anda sudah mendownload dan menginstall Zoom Client for Meetings di PC / Laptop.
- Selanjutnya jalankan aplikasi Zoom Desktop.
- Login dengan akun ID Zoom.
- Berikutnya untuk memulai Zoom Meeting, Anda pilih menu New Meeting.
- Kemudian Anda pilih menu Participant di bagian menu bar bawah.
- Berikutnya Anda pilih tombol Invite > lalu pilih tombol Copy Invite Link.
- Sekarang Anda bisa share link undangan zoom meeting tersebut ke WhatsApp, Facebook ataupun Instagram.
Berikut cara membuat link zoom meeting di laptop dan PC dengan kecepatan tinggi:
- Pada bagian Zoom Meeting, Anda bisa klik tulisan Zoom dengan icon hijau di bagian pojok kiri atas.
- Selanjutnya pada bagian Invite Link, Anda pilih Copy Link.
- Sekarang Anda bisa bagikan link Zoom Meeting tersebut.
Komentar
Posting Komentar