Microsoft Salip Kapitalisasi Pasar Apple, Tembus Rp 44.922 Triliun - CNBC Indonesia - Opsitek

Informasi Teknologi Pilihanku

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Microsoft Salip Kapitalisasi Pasar Apple, Tembus Rp 44.922 Triliun - CNBC Indonesia

Share This
Responsive Ads Here

 

Microsoft Salip Kapitalisasi Pasar Apple, Tembus Rp 44.922 Triliun

Mentari Puspadini, CNBC Indonesia
Tech
Sabtu, 13/01/2024 13:00 WIB
Foto: (SOPA Images/LightRocket via Gett/SOPA Images)

Jakarta, CNBC Indonesia - Microsoft mengakhiri sesi perdagangan di bursa Amerika Serikat (AS) sebagai perusahaan publik dengan kapitalisasi jumbo pada Jumat, (12/1/2024). Dengan demikian, kapitalisasi pasar Microsoft sukses melampaui Apple.

Mengutip CNBC.com, kejadian ini setelah perusahaan milik Bill Gates ini sempat menduduki puncak pembuat iPhone selama perdagangan intraday pada hari Kamis.

Saham Microsoft naik lebih dari 3% pada minggu ini, menjadikan kapitalisasi pasar perusahaan menjadi US$ 2,89 triliun atau sekitar Rp 44.922 triliun sementara saham Apple turun lebih dari 3%, menurunkan valuasinya menjadi US$ 2,87 triliun.

Analis Redburn Atlantic Equities James Cordwell menurunkan peringkat Apple menjadi netral dari beli pada hari Rabu, (10/1/2024). Dia menyampaikan beberapa alasan.

"Sedikit ruang untuk kenaikan selama beberapa tahun ke depan" dalam pertumbuhan iPhone dan "kuartal Maret yang mengecewakan."

Apple mengatakan pada hari Kamis bahwa mantan Wakil Presiden Al Gore akan pensiun dari dewan perusahaan bulan depan setelah menjabat sebagai direktur sejak tahun 2003.

Microsoft, sementara itu, mendapat kepercayaan publik pada hari Kamis setelah mendiskusikan kemampuan kecerdasan buatannya kepada pengembang di sebuah acara di San Francisco.

Analis Piper Sandler mengatakan kepada kliennya dalam sebuah catatan bahwa mereka "terdorong oleh momentum seputar produk AI paling matang" dan menyebutkan bahwa lalu lintas situs web GitHub telah meningkat dari tahun ke tahun selama tiga bulan berturut-turut.

Apple telah menjadi perusahaan publik paling bernilai selama lebih dari setahun, namun posisi tersebut digeser oleh Saudi Aramco dan Microsoft dalam periode singkat.

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages