Mr Beast Sudah Membuktikan, Begini Cara Dapat Uang dari Unggah Konten di X Twitter
Jakarta, Beritasatu.com - YouTuber Jimmy Donaldson atau yang lebih dikenal sebagai Mr Beast telah mencoba program bagi hasil pendapatan iklan di platform X (dahulu Twitter). Untuk satu video perdananya yang ditayangkan dengan impressions 156.685.975 dan engagements 5.176.336, Mr Beast mendapatkan US$ 263.655 atau lebih dari Rp 4 miliar.
ADVERTISEMENT
Video dengan judul "$1 Car vs $100,000,000 Car!!!" diunggah Mr Beast di platform X pada 16 Januari 2024. Video tersebut merupakan repost dari video yang dibagikannya di YouTube empat bulan lalu. Tak butuh waktu lama, video tersebut langsung menyedot perhatian pengguna X hingga meraup ratusan ribu dolar.
"Video pertama saya di X menghasilkan US$ 250.000 lebih," tulis pemilik akun @MrBeast itu di platform X, dikutip Sabtu (27/1/2024).
Diungkapkan Mr Beast, kemungkinan pengiklan memanfaatkan momen ini dan membeli slot iklan di videonya, sehingga pendapatan per penayangannya mungkin lebih tinggi dari yang dialami orang lain.
Cara Dapat Uang
Mengikuti jejak YouTube dan platform media sosial lainnya, pengguna X sejak 2023 memang sudah bisa memonetisasi kontennya melalui program bagi hasil pendapatan iklan. Dikutip dari situs web pusat bantuan X, ada sejumlah ketentuan yang harus dipenuhi untuk bisa memonetisasi konten.
1. Berlangganan X premium atau organisasi terverifikasi.
2. Memiliki setidaknya 5 juta organic impressions pada postingan kumulatif dalam tiga bulan terakhir.
3. Memiliki setidaknya 500 pengikut.
Apabila kriteria ini sudah terpenuhi, pengguna X dapat mendaftar dengan membuka pengaturan X dan mengklik tab "Monetisasi". Nantinya akan terlihat apakah Anda sudah memenuhi persyaratan berdasarkan peninjauan manual untuk standar monetisasi kreator.
Untuk memperoleh penghasilan melalui program ini, diperlukan upaya untuk memperbanyak jumlah pengikut dengan rajin men-tweet dan aktif terlibat dengan para audience. Selain itu, hasilkanlah konten yang berkualitas tinggi, memikat secara visual, dan informatif.
Komentar
Posting Komentar