Masyarakat Desa Sotol Sesalkan Jaringan Internet Telkomsel Rusak Total
PELALAWAN,INDOVIZKA.COM-Sudah 4 hari belakang ini sejak tanggal 11 maret 2025 hingga hari ini jaringan internet satu-satunya dari platform Telkomsel mati total. Jumat (14/3/2025)di wilayah Desa Sotol Kecamata Langgam.Rusaknya jaringan internet tersebut pasca hujan deras yang mengguyur wilayah beberapa hari yang lalu.
Permasalahan tersebut sudah menjadi keluhan kurang lebih 2500 pengguna jaringan internet yang mendiami di wilayah tersebut sejak lama.Bagaimana tidak di zaman serba digitalisasi saat ini semua aktivitas sehari-hari hampir menggunakan jaringan internet
Rendi wiranata,S.T. selaku ketua forum anak sotol mengatakan pimpinan Telkomsel di kabupaten pelalawan ini tidak becus dan tidak berkomitmen dalam melayani masyarakat. Hampir setiap kali hujan turun jaringan hilang,sampai hari ini belum ada solusi konkrit dari pihak Telkomsel.Percuma sajakan dibangun Tower disini kalau jaringan internetnya tidak bisa digunakan.
Rendi menyebut Telkomsel seharusnya memiliki sistem yang bisa mendeteksi permasalahan jaringan disuatu wilayah kerja mereka.Bukan seperti dibiarkan karna hampir setiap hari jaringan rusak. Sampai masyarakat harus memanjat pohon mencari jaringan,seharusnya di Dirut Telkomsel malu dengan kinerjanya.
"Saya berharap ini cepat diselesaikan karna banyak aktivitas yang terganggu baik dibidang pendidikan,pemerintahan, UMKM serta mobile banking.Berharap jaringan Telkomsel dapat ditingkatkan juga kecepatan koneksinya di diwilayah ini. Apalagi dibulan suci Ramadahan masyarakat lebih banyak beraktivitas didalam rumah "ucap ketua forum anak sotol ini.
Masyarakat juga berharap ada jaringan dari platform lain yang masuk ke wilayah desa sotol apabila Telkomsel tidak serius melayani, mengingat penggunanya yang begitu banyak di wilayah yang berbatasan lansung dengan kabupaten Kampar ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar