Xiaomi Luncurkan Xiaomi Seri 15 di Indonesia, Tawarkan 'Pinnacle Photography' - Info Komputer - Opsitek

Informasi Teknologi Pilihanku

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Xiaomi Luncurkan Xiaomi Seri 15 di Indonesia, Tawarkan 'Pinnacle Photography' - Info Komputer

Share This
Responsive Ads Here

 Smartphone,

Xiaomi Luncurkan Xiaomi Seri 15 di Indonesia, Tawarkan 'Pinnacle Photography' - Info Komputer

xiaomi-luncurkan-xiaomi-seri-15-20250415040744

Selasa, 15 April 2025 | 09:00 WIB

Wentao Zhao (Country Director Xiaomi Indonesia: ketiga dari kiri) dan Andi Renreng (Marketing Director Xiaomi Indonesia; keempat dari kiri) berfoto bersama para stakeholder lain pada acara peluncuran Xiaomi Seri 15 di Indonesia. Merupakan seri smartphone flagship Xiaomi terbaru, Xiaomi seri 15 tawarkan kinerja tinggi, termasuk dalam fotografi.

Wentao Zhao (Country Director Xiaomi Indonesia: ketiga dari kiri) dan Andi Renreng (Marketing Director Xiaomi Indonesia; keempat dari kiri) berfoto bersama para stakeholder lain pada acara peluncuran Xiaomi Seri 15 di Indonesia. Merupakan seri smartphone flagship Xiaomi terbaru, Xiaomi seri 15 tawarkan kinerja tinggi, termasuk dalam fotografi. ()

Xiaomi Indonesia bulan lalu di Jakarta meluncurkan Xiaomi seri 15 di tanah air. Xiaomi Seri 15 merupakan seri smartphone flagship Xiaomi terbaru. Sebagai lini flagship, Xiaomi menyebutkan Xiaomi seri 15 hadir dengan kinerja tinggi dengan salah satu komponen yang paling dikedepankan adalah kamera belakang, tepatnya lini kamera belakang. Hadir via kerja sama dengan Leica, Xiaomi bahkan mengeklaim Xiaomi Seri 15 sebagai puncaknya teknologi fotografi smartphone saat ini: Pinnacle Photography.

Xiaomi 15 Series hadir dengan kemampuan fotografi luar biasa yang didukung oleh lensa Leica SummiluxSmartphone ini mampu mengubah setiap momen menjadi karya seni yang tak terlupakan. Semangat 'Pinnacle Photography' yang terwujud dalam Xiaomi 15 Ultra dan Xiaomi 15, menjadikannya kanvas kreativitas dan studio profesional yang selalu siap menemani Anda,” kata Andi Renreng (Marketing Director Xiaomi Indonesia).

Terdapat dua varian utama dari Xiaomi Seri 15 yang meluncur di Indonesia, yakni Xiaomi 15 Ultra dan Xiaomi 15. Xiaomi 15 antara lain datang dengan dimensi lebih ringkas dan jumlah kamera belakang yang lebih sedikit. Namun, Xiaomi mengeklaim Xiaomi 15 tetap menawarkan kinerja yang mumpuni, termasuk pada lini kamera belakang. Bila Xiaomi 15 Ultra menyasar yang mencari smartphone berkinerja tinggi, Xiaomi 15 menyasar yang mencari smartphone berkinerja tinggi dengan bodi yang lebih ringkas.

Tampak depan Xiaomi 15 Ultra.

Tampak depan Xiaomi 15 Ultra. ()

“Xiaomi seri 15, rasakan pengalaman kamera terbaik pada kelas form factor-nya yang menampilkan peningkatan lensa Leica Summilux, layar seragam ultratipis pertama kami yang memberikan Anda pengalaman menonton yang lebih mengesankan, performa kelas teratas, daya tahan baterai yang lebih lama, dan teknologi komunikasi terdepan, Xiaomi 15 menetapkan tolak ukur baru dalam inovasi smartphone flagship,” ujar Wentao Zhao (Country Director Xiaomi Indonesia).

“Xiaomi 15 Ultra, dilengkapi dengan sistem kamera tercanggih yang pernah kami perkenalkan pada smartphone, menggabungkan teknologi ultra preview untuk pengalaman fotografi dan videografi yang luar biasa. Semua yang Anda harapkan dari suatu perangkat ultra dikemas dalam satu smartphone yang luar biasa,” tambahnya.

Xiaomi 15 Ultra

Xiaomi 15 Ultra hadir dengan SoC Qualcomm Snapdragon 8 Elite; sistem pendingin Xiaomi 3D Dual-Channel IceLoop system; memori utama LPDDR5X dengan kapasitas 16 GB; media simpan UFS 4.1 dengan opsi kapasitas 512 GB dan 1 TB; layar AMOLED dengan ukuran diagonal 6,73 inci, resolusi 3.200 x 1.440 piksel, refresh rate hingga 120 Hz, serta color gamut DCI-P3; dan baterai berkapasitas 5.410 mAh dengan pengecasan cepat 90 W. Sistem operasinya sendiri adalah Android 15 dengan Xiaomi HyperOS 2. Terdapat pula sejumlah fasilitas AI (artificial intelligence).

Tampak belakang Xiaomi 15 Ultra.

Tampak belakang Xiaomi 15 Ultra. ()

Adapun lini kamera belakang Xiaomi 15 Ultra terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultralebar 50 MP, kamera telefoto 50 MP, dan kamera telefoto 200 MP. Sementara kamera depannya, Xiaomi 15 Ultra memiliki kamera depan 32 MP. Selain jumlah dan kombinasi kamera, fitur lini kamera belakang Xiaomi 15 Ultra yang dikedepankan antara lain adalah lensa Leica Summilux pada masing-masing kamera, sensor kamera utama 50 MP, dan sensor kamera telefoto 200 MP.

Xiaomi 15 Ultra memiliki kamera (belakang) ultralebar 50 MP dengan Jarak fokus (focal length) setara 14 mm, kamera (belakang) utama 50 MP dengan Jarak fokus setara 23 mm, kamera (belakang) telefoto 50 MP dengan Jarak fokus setara 70 mm, dan kamera (belakang) telefoto 200 MP dengan Jarak fokus setara 100 mm. Kombinasi para kamera ini membuat Xiaomi menyatakan Xiaomi 15 Ultra memiliki lensa Leica Vario-Summilux 1:1,63-2,6/14-100 ASPH. Dengan kata lain seperti memiliki kamera dengan lensa zoom 14 - 100 mm.

Leica Summilux adalah lini lensa Leica yang memiliki aperture besar sehingga mumpuni untuk digunakan saat mengambil gambar dalam kondisi cahaya minim. Adapun Leica Vario-Summilux merujuk pada lensa Leica Summilux yang merupakan lensa zoom alias lensa yang jarak fokusnya variabel. Leica, tepatnya Leica Camera adalah perusahaan yang memproduksi kamera dan optik. Berumur lebih dari 150 tahun, Leica menawarkan produk-produk berkualitas dan merupakan entitas terkenal di dunia fotografi.

Lini kamera belakang Xiaomi 15 Ultra.

Lini kamera belakang Xiaomi 15 Ultra. ()

Xiaomi menyebutkan lensa Leica Summilux pada keempat kamera belakang Xiaomi 15 Ultra memiliki kualitas yang tinggi dus membantu mendapatkan gambar yang bagus. Bahkan, setidaknya untuk sebagian lensa, Xiaomi mengeklaim lensa yang dimaksud sebagai puncaknya optik smartphone.

Adapun sensor kamera utama 50 MP memiliki ukuran yang populer disebut dengan 1 inci. Ukuran ini besar untuk kamera smartphone. Sensor dengan ukuran lebih besar umumnya memiliki kinerja yang lebih baik pada kondisi cahaya minim, dibandingkan sensor dengan ukuran lebih kecil yang memiliki teknologi setara. Selain itu, kamera ini dilengkapi pula dengan OIS yang bisa meredam efek goyangan tangan saat mengambil gambar dengan kcepatan rendah pada kondisi cahaya minim. OIS juga tersedia pada kedua kamera telefoto.

Sementara sensor kamera telefoto 200 MP, selain resolusinya yang tinggi, sensor ini mendukung mode yang menggabungkan 16 piksel menjadi satu piksel besar. Mode bersangkutan bisa meredam noise. Saat menggunakan 4x4 pixel binning tersebut, resolusi gambar yang dihasilkan kamera telefoto 200 MP Xiaomi 15 Ultra menjadi 12,5 MP. Resolusi ini serupa dengan resolusi ketiga kamera Xiaomi 15 Ultra lain saat mereka juga memakai pixel binning, tepatnya 2x2 pixel binning.

PROMOTED CONTENT


REKOMENDASI HARI INI

Xiaomi Luncurkan Xiaomi Seri 15 di Indonesia, Tawarkan 'Pinnacle Photography'

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages