MOMSMONEY.ID - Pengguna Instagram melaporkan adanya peningkatan jumlah email pengaturan ulang kata sandi. Kabarnya, basis data yang berisi lebih dari 17 juta akun Instagram telah bocor di dark web. 

Elena Constantinescu, pengamat media sosial dari Proton.me menjelaskan bahwa peristiwa ini telah menimbulkan kekhawatiran tentang kemungkinan pelanggaran data dan membuat banyak pengguna khawatir tentang keamanan akunnya. Meta, perusahaan induk Instagram, telah mengonfirmasi hal tersebut.

Sebuah bug memungkinkan pihak eksternal untuk meminta email pengaturan ulang kata sandi. Instagram menyatakan telah memperbaiki masalah tersebut, menekankan bahwa tidak ada pelanggaran sistem dan akun tetap aman. 

Baca Juga: Cara Menghentikan Instagram biar Tidak Posting ke Facebook, Ikuti Tipsnya

Perusahaan tidak memberikan detail teknis tentang bagaimana bug tersebut, Meta justru meminta pengguna untuk mengabaikan saja email tersebut. Saat ini, belum ada bukti terkonfirmasi mengenai pelanggaran data Instagram yang baru. 

Kumpulan data yang diposting secara bebas di forum dark web pada Januari 2026 tampaknya terdiri dari data Instagram yang telah diambil sebelumnya. Hal itu mungkin terkait dengan insiden pengambilan data API Instagram di masa lalu pada tahun 2024 atau tahun 2022.

Informasi tersebut mencakup nama pengguna, alamat email, nomor telepon, negara, dan informasi sensitif lainnya. Namun, tidak termasuk kata sandi.

Cara mengubah kata sandi istagram agar aman

Jika Anda ingin mengubah kata sandi, buka menu pusat akun di Instagram. Lalu, buka kata sandi dan keamanan. Setelah itu, pilih opsi ubah kata sandi dan pilih akun.

Masukkan kata sandi saat ini dan kata sandi baru. Jika mencurigai bahwa orang lain telah menggunakan akun Anda, pilih opsi keluar dari perangkat lain.

Terakhir, klik atau ketuk ubah kata sandi untuk mengonfirmasi. Jika Anda lupa kata sandi Instagram dan tidak dapat masuk lagi, cukup buka aplikasi Instagram.

Pilih menu lupa kata sandi di aplikasi Instagram. Lalu, masukkan nama pengguna, email, atau nomor telepon yang terkait dengan akun Instagram  dan pilih lanjutkan.

Sebuah tautan akan dikirim ke email Anda. Buka email tersebut dan klik atur ulang kata sandi. Masukkan dan konfirmasikan kata sandi Instagram baru Anda untuk menyelesaikan pengaturan ulang kata sandi.

Cara menjaga keamanan akun instagram 

Meskipun gelombang email pengaturan ulang kata sandi Instagram baru-baru ini melibatkan pesan yang sah, peretas dapat menggunakan momen ini untuk melancarkan aksinya. Anda bisa melindungi diri dengan langkah berikut:

1. Gunakan kata sandi yang unik dan kuat

Kata sandi Instagram harus panjang, kompleks, dan hanya digunakan di platform ini. Jika menggunakan kembali kata sandi yang sama di beberapa situs web, pelanggaran di tempat lain dapat membahayakan akun Instagram Anda melalui serangan credential stuffing.

Penjahat akan mengambil kombinasi email dan kata sandi dari satu pelanggaran. Setelah itu, secara otomatis mengujinya di platform lain, termasuk media sosial.

Pengelola kata sandi membantu untuk membuat dan menyimpan kata sandi unik tanpa perlu mengingat semuanya.

2. Aktifkan otentikasi dua faktor

Otentikasi dua faktor (2FA) menambahkan lapisan keamanan ekstra saat Anda masuk, seperti kode sekali pakai yang dihasilkan oleh aplikasi otentikasi. Bahkan jika penyerang berhasil menebak kata sandi Anda atau mendapatkannya dari pelanggaran keamanan lain, mereka tetap tidak bisa mengakses akun pengguna tanpa faktor kedua ini.

Cara mengaktifkan otentikasi dua faktor (2FA) di Instagram dan menyimpannya ke Proton Pass bisa dilakukan dengan membuka pusat akun. Lalu, buka menu kata sandi dan keamanan.

Pilih otentikasi dua faktor, pilih akun, salin kunci dan klik menu lalu berikutnya. Buka aplikasi Proton Pass dan cari entri Instagram Anda. 

Jikabelum menyimpannya, tambahkan login Instagram Anda terlebih dahulu. Ketuk menu edit, tambahkan kunci Instagram ke kunci rahasia 2FA dan simpan perubahan.

Salin kunci token 2FA untuk ditempelkan ke akun Instagram dan kembali ke aplikasi Instagram. Tempelkan kunci tersebut, lalu ketuk opsi berikutnya untuk menyelesaikan pengaturan.

Hal yang tak kalah penting adalah saat Instagram memberi tahu tentang upaya masuk yang memerlukan verifikasi. Jika menerima pemberitahuan seperti itu, tapi Anda tidak melakukannya karena tanda itu jelas menunjukkan bahwa orang lain mencoba mengakses akun Anda.

Proton Pass secara otomatis mengidentifikasi kata sandi yang lemah atau digunakan kembali dan otentikasi dua faktor (2FA) yang tidak aktif. Anda juga dapat menggunakan pemantauan dark web untuk mendapatkan peringatan jika email dan kata sandi Anda menjadi bagian dari pelanggaran data.

Baca Juga: Begini Cara Keluar dari Grup Facebook dengan Beberapa Langkah Mudah

Waspadai email dan pesan teks yang tak dikenal

Peretas sering memanfaatkan kebingungan dengan mengirimkan pesan lanjutan yang terlihat serupa tetapi palsu. Sehingga, mendorong pengguna untuk bertindak cepat. 

Berhati-hatilah  terhadap pesan langsung yang mengaku berasal dari dukungan Meta yang menuntut tindakan segera atau kode verifikasi. Itulah ulasan detail yang mengulik tentang solusi jika Instagram yang mengirim email untuk reset password.

Selanjutnya: Ada Wacana Penurunan Batas Komisi Aplikasi, Simak Prospek Kinerja GoTo Gojek (GOTO)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News