Cara Install Microsoft Edge Stable di Linux Ubuntu - winpoin

 

Cara Install Microsoft Edge Stable di Linux Ubuntu

Microsoft Edge Stable seperti yang sudah dikabarkan sebelumnya sudah masuk dan tersedia untuk perangkat Linux, dan tentu seperti biasa mari kita buat langkah tutorial mengenai Cara Install Microsoft Edge Stable di Linux, namun pada kesempatan kali ini kita akan menggunakna Ubuntu ya, karena itulah distro linux paling umum dan paling banyak digunakan para pengguna semua kalangan.

Pada dasarnya ada dua langkah yang dapat kamu lakukan untuk mendownload dan menginstall Microsoft Edge Stable di Linux Ubuntu, yang pertama mendownload file .deb nya terlebih dahulu kemudian menginstallnya secara manual melalui aplikasi sejenis Gdebi atau via Terminal, dan yang kedua adalah langsung mendownload dan menginstall Microsoft Edge Stable hanya dengan perintah linux terminal saja.

Mari kita lakukan keduanya…

Catatan : Disini saya menggunakan Elementary OS (Based dari Linux Ubuntu 20.04) dan masih menjadi Distro Linux Favorit saya.

Melalui Linux Terminal

Langkah 1. Pertama silahkan kamu buka Linux Terminal.

Langkah 2. Selanjutnya silahkan kamu masukkan perintah berikut secara berurutan:

curl https://packages.microsoft.com/keys/microsoft.asc | gpg --dearmor > microsoft.gpg

sudo install -o root -g root -m 644 microsoft.gpg /etc/apt/trusted.gpg.d/

sudo sh -c 'echo "deb [arch=amd64] https://packages.microsoft.com/repos/edge stable main" > /etc/apt/sources.list.d/microsoft-edge-dev.list'

sudo rm microsoft.gpg

Jika sudah selesai, silahkan lanjutkan dengan memasukkan perintah berikut:

sudo apt-get update && sudo apt-get install microsoft-edge-stable

Klik Y untuk melanjutkan dan selanjutnya system akan otomatis mendownload dan menginstallkan Microsoft Edge Chromium Stable di Linux kamu. Sangat mudah.

Nah bagaimana jika dengan langkah GUI dan manualnya?, berikut adalah diantaranya.

Melalui file .Deb

Melalui file .deb sendiri sebenarnya ada dua opsi berbeda, melalui aplikasi sejenis gdebi atau Package Installer, atau melalui linux terminal, jadi mari kita bahas keduanya.

Langkah 1. Pertama silahkan kamu download installer dari Microsoft Edge Chromium for Linux pada halaman https://www.microsoft.com/en-us/edge

Langkah 2. Selanjutnya, jika kamu memiliki aplikasi Package Installer, misalkan Gdebi, kamu tinggal buka saja file .deb yang kamu download sebelumnya, selanjutnya klik install dan biarkan aplikasi gdebi mendownload semua dependency yang dibutuhkan Microsoft Edge.

Namun jika kamu menyukai langkah klasik, kamu bisa membuka Linux Terminal dan menginstall file .deb yang telah kamu download sebelumnya secara manual disana. Langkahnya sederhana, cukup masukkan saja perintah berikut:

sudo dpkg -i <nama-file-microsoft-edge> 

Misalkan seperti pada contoh gambar berikut.

Namun langkah kedua ini memiliki kekurangan, dimana dependency harus kamu install secara manual jadi ketika instalasi berjalan, kamu mungkin akan mendapati error seperti pada gambar berikut.

Untuk mengatasinya sebenarnya langkahnya sendiri sangat mudah kok, cukup masukkan saja perintah berikut:

sudo apt-get install -f

Klik Y untuk melanjutkan dan selesai deh, Microsoft Edge Chromium Stable sekarang sudah dapat kamu jalankan dengan sempurna.

Silahkan dicoba guys, semoga berhasil..

Ada langkah lain? jangan lupa share di kolom komentar dibawah..

Baca Juga

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)