Lindungi dari Serangan Phising Google Chat Tambah Peringatan - Suara

 

Lindungi dari Serangan Phising Google Chat Tambah Peringatan

Suara.com - Google Chat telah menggantikan Hangouts dan sekarang akan menampilkan spanduk yang memperingatkan kamu terhadap potensi serangan phishing dan malware yang datang dari akun pribadi.

Tweak untuk Google Chat ini adalah perluasan terbaru dari upaya Google untuk mencegah phishing.

Selama konferensi pengembang I/O 2022, Google membahas beberapa langkah keamanan yang telah diterapkan untuk meningkatkan keselamatan pengguna.

Termasuk peringatan terhadap potensi masalah keamanan dan rekomendasi untuk memperbaikinya.

Baca Juga:

Google juga menyusun rencana lain untuk langkah-langkah keamanan, seperti verifikasi dua langkah yang diperluas, penyesuaian iklan, dan lebih banyak keamanan data.

Spanduk peringatan baru Google pertama kali muncul di Gmail di akun Workspace untuk menunjukkan upaya memikat seseorang dengan tautan yang dapat digunakan untuk malwarephishing, atau ransomware.

Spanduk peringatan phising di Google Chat. [Google]
Spanduk peringatan phising di Google Chat. [Google]

Sebagaimana melansir laman The Verge, Minggu (22/5/2022), pada akhir April, Google memperluas spanduk ke Google Documents.

Gunanya untuk memperingatkan pengguna terhadap file yang dicurigai berbahaya di beberapa aplikasi Google Workspace (Dokumen, Spreadsheet, Slide, dan Gambar) di mana pun mereka membuka tautannya.

Fitur baru ini akan diluncurkan selama beberapa minggu ke depan dan akan tersedia untuk akun Google pribadi dan untuk semua pelanggan Google Workspace.

Baca Juga:

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)