Cara Menghapus Akun Instagram Orang yang Sudah Meninggal
Jakarta, Beritasatu.com - Keluarga atau teman perlu tahu cara menghapus akun Instagram orang yang sudah meninggal. Dibawah ini akan dipaparkan cara menghapus akun Instagram orang yang sudah meninggal.
Instagram merupakan akun media sosial untuk berbagi foto dan video penggunanya. Oleh karena itu, umumnya akun Instagram dipegang oleh individu itu sendiri, kecuali akun Instagram kantor atau yang berhubungan dengan pekerjaan.
Akun media sosial harus dipegang sendiri supaya tidak disalahgunakan orang lain. Namun setidaknya anggota keluarga atau sahabat perlu tahu. Pasalnya bila pemilik akun Instagram meninggal dunia, keluarga atau sahabat bisa meminta pihak media sosial menutup akun.
Bagaimana cara menghapus akun Instagram orang yang sudah meninggal? Simak cara-caranya di bawah ini.
Melansir laman Instagram Help Centre, Instagram punya dua pilihan bagi orang yang melaporkan ke pihaknya bahwa pemilik akun Instagram tersebut sudah meninggal dunia.
Pilihan pertama yaitu meminta pihak Instagram untuk mengenang (memorialising) akun tersebut. Umumnya ini adalah pilihan yang diambil oleh teman si pemilik akun.
Dengan menjadikan akun seseorang sebagai akun kenangan, maka tidak ada seorang pun yang bisa masuk ke akun kenangan tersebut. Lalu akan ada tulisan “Mengenang” di samping nama almarhum di profilnya.
Postingan yang sebelumnya dibagikan oleh almarhum pemilik akun juga akan tetap ada di postingan dan bisa dilihat pengikut. Lalu tidak seorang pun bisa mengubah postingan atau informasi yang ada di akun itu.
Untuk meminta dijadikan akun Instagram kenangan, teman si pemilik akun perlu menghubungi Instagram dan memberikan bukti kematian, bisa berupa tautan ke berita duka almarhum, atau unggah cuplikan layar.
Lalu pelapor juga akan diminta juga oleh pihak Instagram tanggal kapan orang tersebut meninggal dan mengisi data-data seperti nama pelapor dan nama almarhum, alamat email pelapor, serta nama pengguna Instagram almarhum.
Berikut isian formulir untuk meminta dijadikan akun kenangan:
- Nama lengkap pelapor
- Alamat email pelapor
- Nama lengkap almarhum
- Nama pengguna Instagram almarhum
- Bukti kematian
- Kapan orang tersebut meninggal
Sementara untuk pihak keluarga, bisa mengambil pilihan untuk menghapus akun almarhum. Untuk menghapus akun almarhum, pihak keluarga harus memberikan bukti yang menunjukkan bahwa pelapor memang anggota keluarga almarhum, yakni sebagai berikut:
- Akta kelahiran almarhum
- Akta kematian almarhum
- Surat kuasa yang dikeluarkan otoritas hukum setempat bahwa Anda adalah perwakilan sah almarhum atau atas harta bendanya.
Kalau sudah lengkap tinggal isi formulir yang tertera dan melengkapi data, seperti nama pelapor dan nama almarhum, alamat email pelapor, nama pengguna Instagram almarhum, tautan Instagram milik almarhum, sampai tanggal kapan orang tersebut meninggal. Lalu unggah juga bukti verifikasi yang menunjukkan pelapor memang anggota keluarga almarhum.
Berikut isian formulir untuk meminta menghapus akun almarhum:
- Nama lengkap pelapor
- Alamat email pelapor
- Nama lengkap almarhum
- Nama pengguna Instagram almarhum
- Tautan akun Instagram milik almarhum
- Kapan orang tersebut meninggal
- Bukti akta kematian atau dokumen lain yang menunjukkan pelapor adalah anggota keluarga almarhum
Demikian cara menghapus akun Instagram orang yang sudah meninggal. Semoga bermanfaat!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar