6 Fitur Baru Google Bard Lengkap dengan Cara Pakainya, Simak!
Jakarta, CNBC Indonesia - Google Bard meluncurkan sejumlah fitur baru dalam platformnya. Salah satunya merespon pertanyaan pengguna dengan suara.
Bard merupakan produk dari Google yang hadir tak lama setelah kemunculan chatbot populer, ChatGPT. Diumumkan sejak Februari lalu, chatbot itu sudah bisa digunakan dalam 40 bahasa.
Dalam Press Briefing pada Kamis (13/7/2023), VP Engineering Google, Amarnag Subramanya menjelaskan soal fitur-fitur baru di Bard. Berikut informasinya:
1. Merespon dengan Suara
Bard tidak hanya dapat merespon lewat teks. Fitur terbarunya memungkinkan chatbot membalas dengan suara. Untuk menggunakannya, pengguna tinggal menekan tombol audio pada boks respon. Fitur tersedia dalam lebih dari 40 bahasa.
"Ada beberapa aspek orang akan lebih nyaman berbicara dan mendengarkan dibandingkan membaca dan menulis. Kami melihat ini cara terbaik untuk membuat teknologi bisa diakses," jelasnya.
Pengguna juga bisa memberikan perintah atau pertanyaan menggunakan gambar yang diunggah ke dalam Bard. Chatbot itu akan menganalisa foto dengan bantuan Google Lens sebelum akhirnya memberikan respon. Fitur baru ini tersedia untuk bahasa Inggris.
"Jadi saya punya tugas untuk membersihkan meja di rumah dan akhirnya mengambil gambar dan kepada Bard mengatakan 'apakah kamu bisa memberikan saya ide bagaimana saya merapihkan meja' dan hasilnya sangat bagus karena memberikan saya beberapa ide," kata Subramanya.
Caranya mudah, cukup pilih ikon '+' di samping kolom chat, lalu pilih 'upload file'. Format yang didukung adalah JPEG, PNG, dan WebP.
3. Menandai Respon
Sekarang, respons Bard bisa ditandai hingga memberikan nama yang cocok untuk percakapan tersebut. Dia menjelaskan banyak pengguna yang ingin menyimpan respons dari chatbot tersebut.
Fitur tersebut telah tersedia untuk lebih dari 40 bahasa di Bard.
4. Membagikan Respon Bard
Fitur ini memungkinkan pengguna bisa membagikan percakapannya dengan Bard melalui sebuah link. Fitur baru telah tersedia untuk lebih dari 40 bahasa. Caranya tinggal menekan ikon 'share and export' di sisi bawah prompt.
Google membawa pembaruan tampilan untuk Bard agar bisa diatur respon yang ditampilkan. Bard akan memiliki lima opsi respon, dari jawaban panjang, pendek, sederhana, profesional, atau kasual.
Fitur ini tersedia dalam bahasa Inggris. Berikutnya akan segera hadir untuk bahasa-bahasa lainnya.
6. Ekspor Kode Python
Bard juga memiliki kemampuan untuk mengekspor kode bahasa pemrograman Python ke Replit. Fitur baru ini sudah tersedia pada lebih dari 40 bahasa.
Komentar
Posting Komentar