Microsoft Excel Dapatkan Dukungan Python
Microsoft baru baru ini mengumumkan bahwa para pengguna Microsoft Excel kini bisa menggunakan bahasa pemrograman python di Excel, dimana fitur ini sekarang telah tersedia untuk para pengguna Microsoft 365 Insider sebagai bagian dari public preview.
Menurut Microsoft, untuk menggunakan fungsi dari integrasi ini, pengguna tidak perlu menginstall aplikasi tambahan atau melakukan konfigurasi khusus, karena integrasi python ini adalah akan menjadi bagian dari bawaan Excel itu sendiri.
Seperti pada gambar diatas, pengguna nantinya bisa menambahkan kode python di cell tabel, dan berkat kemitraan dengan Anaconda corporate Python repository, banyak library populer seperti pandas, statsmodels, dan Matplotlib akan tersedia untuk pengguna Excel.
Menarik, namun hanya saja untuk sekarang dukungan python di excel ini baru tersedia di platform Windows, namun dimasa depan, dukungan ini akan tersedia di system operasi lainnya termasuk Mac.
Satu tambahan lagi nih, selama tahap pengujian, insider dapat menggunakan fitur baru ini secara gratis, namun setelah mencapai versi aplikasi produksi, beberapa fitur mungkin tidak tersedia tanpa langganan Microsoft 365.
Bagaimana menurutmu mengenai hal ini? Komen dibawah guys dan berikan pendapatmu.
Komentar
Posting Komentar