Menkominfo Budi Arie: Kami Blokir 800 Rekening Judi Slot Setiap Pekan - Tempo

 

Menkominfo Budi Arie: Kami Blokir 800 Rekening Judi Slot Setiap Pekan

Rabu, 9 Agustus 2023 07:40 WIB

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi usai memberikan keterangan pers terkait perkembangan pemberantasan judi online, di Gedung Kementerian Kominfo, Jakarta, Selasa, 8 Agustus 2023. Dalam keterangannya, Kementerian Kominfo sejak Juli 2018 - Agustus 2023 sudah memblokir 886.719 konten perjudian online dengan rata-rata setiap harinya dilakukan pemutusan akses terhadap 1.500-2.000 situs dan puluhan aplikasi termasuk aplikasi game terkait perjudian online yang serupa dengan Higgs Domino Island. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.COJakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menjelaskan langkah kementeriannya dalam pemberantas judi online, khususnya judi slot. Selain melakukan take down terhadap aplikasi dan situs web judi online, Kominfo juga melakukan pemblokiran rekening.

“Tugas kami nanti kita akan ada lanjutan termasuk juga langkah-langkah lain. Pemblokiran rekening misalnya,” ujar Budi Arie dalam konferensi per di kantornya, Jakarta Pusat, Selasa, 8 Agustus 2023.

Dia mengatakan Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kominfo selalu melapor bahwa setiap pekan ada sekitar 800 rekening yang diblokir. Rekening tersebut berkaitan dengan judi slot yang banyak dimainkan masyarakat hingga anak kecil.

Budi Arie menegaskan Kominfp akan membuat ruang gerak judi slot semakin sempit. “Jadi banyak yang protes ke saya seolah-olah enggak serius, kita serius ini,” tutur dia.

Selain itu, Kominfo juga akan memasukkan edukasi dan imbauan soal judi online ini dalam program literasi digital. Karena fenomena judi online ini merupakan bagian dari kemajuan teknologi, di mana teknologi berkembang judi pun ikut berkembang.

Advertising

Advertising

Kominfo take down terhadap Higgs Domino Island

<!--more-->

“Kita terus akan melakukan literasi digital untuk menggunakan kemajuan digital ini dengan hal-hal yang lebih positif,” ucap Budi Arie.

Adapun soal tangkap menangkap pelaku judi online, menurut dia, itu adalah tugas aparat penegak hukum seperti kepolisian. Sehingga, Kominfo akan segera melakukan koordinasi soal langkah-langkah yang akan dilakukan.

Kominfo, kata Budi Arie, sudah melakukan take down terhadap Higgs Domino Island, aplikasi judi online, dari toko aplikasi Google Play Store dan Apple App Store. "Sekarang tidak ada lagi Higgs Domino island. Kami juga telah melakukan pemblokiran ribuan situs dan puluhan aplikasi serupa termasuk yang menyerupai aplikasi game," ucap dia.

Sejak Juli 2018 hingga 7 Agustus kemarin, kata dia, Kominfo telah melakukan pemutusan akses dan take down terhadap 886.719 konten perjudian online. Jadi rata-rata setiap harinya Kominfo melakukan pemutusan akses terhadap 1.500-2.000 situs dan puluhan aplikasi termasuk aplikasi game terkait perjudian online yang serupa dengan Higgs Domino Island.

Lebih spesifik, sejak dia dilantik tanggal 17 Juli hingga 7 Agustus 2023, Kominfo telah memutus akses dan melakukan take down terhadap 42.622 konten perjudian online. Kominfo, kata dia, menyadari bahwa upaya-upaya yang sudah dilakukan belum menyelesaikan permasalah perjudian online.

“Maraknya perjuan online yang meresahkan masyarakat menjadi perhatian pemerintah,” tutur Budi Arie.

Pilihan editor: Menkes Ingin Pakai Satelit Elon Musk untuk Internet di Puskesmas Terpencil, Ini Kata Menkominfo

7 jam lalu

Selain Muncul Judi Online, Hacker Pernah Jual Gedung DPR di Marketplace

Kanal YouTube DPR RI diduga mengalami peretasan setelah menampilkan siaran langsung permainan judi online

Baca Selengkapnya

14 jam lalu

Terkini: Cara Jokowi Promosi IKN di KTT ASEAN, Luhut dan Perdana Menteri Cina Jajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Terkini: Cara Presiden Jokowi mempromosikan IKN di KTT ASEAN, Luhut dan Perdana Menteri Cina jajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung.

Baca Juga

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)