Jangan Klik 4 Kata Ini untuk Cegah Masuknya Spyware By BeritaSatu

 

Jangan Klik 4 Kata Ini untuk Cegah Masuknya Spyware

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
September 25, 2023

Jakarta, Beritasatu.com - Pakar keamanan siber dari McAfee mengingatkan ancaman spyware yang bisa dengan mudah menginfeksi laptop atau ponsel pintar, kemudian membobol rekening penggunanya.

Selain diingatkan untuk tidak mengunduh file dari sumber yang tidak tepercaya, pakar McAfee juga memperingatkan bahwa risiko yang dihadapi dari jendela pop up juga sangat signifikan.

Pop up adalah informasi yang muncul berupa jendela kecil yang tampil di layar depan website atau aplikasi. Notifikasi ini akan muncul saat kita menjalankan sebuah aplikasi dengan memilih tombol atau masuk halaman tertentu.

Dilansir dari New York Post, Jumat (13/10/2023), pakar McAfee menyarankan untuk tidak pernah mengeklik tombol seperti Setuju, OK, Tidak, atau Ya pada jendela pop up karena dapat mengakibatkan pengunduhan spyware secara otomatis. Pakar McAfee menyarankan untuk menutup sepenuhnya browser Anda sebagai tindakan pencegahan.

Ilustrasi spyware
Ilustrasi spyware

Spyware dapat secara diam-diam mencuri informasi pribadi dan keuangan yang sensitif, seperti nama pengguna, kata sandi, dan nomor kartu kredit, sehingga dapat menimbulkan risiko serius.

Selain itu, memastikan untuk secara rutin memperbarui sistem operasi perangkat juga sangat penting, karena pembaruan tersebut sering kali mengatasi kerentanan program perangkat jahat lainnya. Pastikan juga untuk selalu menggunakan versi terbaru dan aman dari browser web.

Baca Juga

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)