6 Program yang Diberikan TikTok Kepada Seller, Kini Gandeng Tokopedia - Tribun-medan - Opsitek

Informasi Teknologi Pilihan

demo-image

Post Top Ad

demo-image

6 Program yang Diberikan TikTok Kepada Seller, Kini Gandeng Tokopedia - Tribun-medan

Share This
Responsive Ads Here

6 Program yang Diberikan TikTok Kepada Seller, Kini Gandeng Tokopedia - Tribun-medan.com

Penulis: Diana Aulia | Editor: Ayu Prasandi
HO
Ilustrasi TikTok Shop. TikTok Shop akhirnya kembali ke Indonesia lewat kemitraan strategisnya dengan PT GoTo Gojek Tokopedia yang diumumkan secara resmi pada hari ini, Senin (11/12/2023) 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- TikTok Shop Indonesia secara resmi kembali beroperasi pada hari ini yang bertepatan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), Selasa (12/12/2023). 

Dengan menggandeng Tokopedia, Fitur layanan belanja dalam aplikasi TikTok di Indonesia akan dioperasikan dan dikelola oleh PT Tokopedia dan TikTok akan memiliki pengendalian atas PT Tokopedia. 

"Hadir di aplikasi Tokopedia dan TikTok, kampanye Beli Lokal akan mempromosikan berbagai jenis merchant, dengan fokus utama pada produk asal Indonesia. Program Beli Lokal di aplikasi TikTok, akan memungkinkan para pengguna TikTok berbelanja dan berinteraksi dengan produk lokal favorit mereka," tulis Manajemen TikTok

Kemitraan strategis ini hadir bersama lebih dari 90 persen merchant merupakan pelaku UMKM. Para pelaku UMKM tersebut akan mendapatkan dukungan melalui berbagai program dari TikTok, Tokopedia dan Grup GoTo. 

Adapun program yang diberikan TikTok, Tokopedia dan Grup GoTo kepada para pelaku UMKM adalah :

1. Promosi produk-produk Indonesia pada platform Tokopedia dan TikTok

2. Huluisasi UMKM - mendorong peningkatan kapasitas dan kompetensi pelaku UMKM Indonesia melalui program komprehensif yang mendorong pengembangan keahlian dan akses sumber daya mulai dari hulu (tahap produksi) sampai ke hilir (penjualan). 

BERITA TERKAIT

3. Dukungan pemasaran, branding dan praktik bisnis berkelanjutan bagi pedagang

4. Mendukung pelaku usaha lokal untuk mempromosikan produknya di pasar internasional; 

5. Membuka pusat pengembangan talenta digital di berbagai tempat di Indonesia; dan 

6.Memastikan lokapasar yang memungkinkan persaingan secara wajar. 

Ilustrasi-TikTok-Shop
Ilustrasi TikTok Shop. TikTok Shop akhirnya kembali ke Indonesia lewat kemitraan strategisnya dengan PT GoTo Gojek Tokopedia yang diumumkan secara resmi pada hari ini, Senin (11/12/2023) (HO)

TikTok Shop akhirnya kembali ke Indonesia lewat kemitraan strategisnya dengan PT GoTo Gojek Tokopedia yang diumumkan secara resmi pada hari ini, Senin (11/12/2023) 

Tokopedia dan TikTok Shop Indonesia akan dikombinasikan di bawah PT Tokopedia, di mana TikTok akan memiliki pengendalian atas PT Tokopedia.

Fitur layanan belanja dalam aplikasi TikTok di Indonesia akan dioperasikan dan dikelola oleh PT Tokopedia. 

"PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk dan TikTok pada hari ini mengumumkan kemitraan strategis untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia, dengan fokus pada pemberdayaan serta perluasan pasar bagi pelaku UMKM nasional," tulis manajemen Tokopedia melalui siara pers, Senin (11/12/2023).

Kesepakan tersebut juga ditandai dengan investasi yang akan diberikan TikTok kepada PT GoTo Gojek Tokopedia senilai lebih dari 1.5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 23.4 triliun sebagai komitmen jangka panjang untuk mendukung operasional Tokopedia, tanpa dilusi lebih lanjut pada kepemilikan GoTo di Tokopedia. 

Kesepakatan ini juga dapat memberikan keuntungan bagi GoTo, yang akan tetap menjadi mitra ekosistem bagi Tokopedia, termasuk menjangkau pasar yang lebih luas dengan layanan keuangan digital melalui GoTo Financial dan on-demand services dari Gojek . 

GoTo juga akan menerima aliran pendapatan dari Tokopedia sejalan dengan skala dan pertumbuhan perusahaan tersebut.

Kerja sama antara TikTok dan Tokopedia akan diawali dengan periode uji coba yang dilaksanakan dengan konsultasi dan pengawasan dari kementerian serta lembaga terkait.

Program yang akan diluncurkan di masa uji coba ini adalah kampanye Beli Lokal dimulai pada 12 Desember 2023 bertepatan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) - inisiatif pemerintah Indonesia yang ditujukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital melalui pemberdayaan UMKM lokal. 

Hadir di aplikasi Tokopedia dan TikTok, kampanye Beli Lokal akan mempromosikan berbagai jenis merchant, dengan fokus utama pada produk asal Indonesia.

Program Beli Lokal di aplikasi TikTok, akan memungkinkan para pengguna TikTok berbelanja dan berinteraksi dengan produk lokal favorit mereka.

"Ke depannya, TikTok, Tokopedia, dan Grup GoTo berkomitmen memberikan manfaat lebih luas bagi para pelaku UMKM di Indonesia dengan memanfaatkan platform e-commerce, dan mendorong penciptaan jutaan lapangan kerja baru dalam lima tahun mendatang," tulis manajemen Tokopedia. 

Kehadiran kembali TikTok Shop di Indonesia disambut baik oleh para seller UMKM yang pernah berjualan di TikTok Shop sebelumnya.

Ade, satu diantara seller TikTok yang berjualan busana muslimah asal Kota Medan mengatakan bahwa dirinya sudah siap untuk kembali berjualan dan live seperti dulu.

"Insyaallah siap lah, senang lah bisa jualan lagi di TikTok Insyaallah ini jalan jual beli di  toko ku rame lagi," ujarnya kepada Tribun Medan, Senin (11/12/2023)

Dia mengaku, penutupan TikTok shop yang dilakukan pada Oktober 2023 lalu tidak mempengaruhi omset penjualan di toko miliknya yang berada di Pusat Pasar Medan. 

"Alhamdulilah TikTok Shop buka lagi, karena pasar pun juga gak ada pengaruh tiktok tutup, nunggu orang datang ke pasar juga capek, sudah jarang orang ke pasar, pengunjung  dari daerah lain juga sudah jarang datang," katanya. 

Dikatakan Ade, selama dirinya bergabung menjadi seller TikTok Shop banyak keuntungan dan kemudahan yang diperolehnya, mulai dari peningkatan penjualan hingga sejumlah produknya dapat dikenal hampir seluruh daerah di Indonesia.

"Sebenarnya kalau kita dapat trafik dari TikTok Shop ini Masyaallah kali memang TikTok ini, sangat membantu sekali dan di TikTok Shop siapa saja bisa merubah nasib," ucapnya

Dia berharap dengan hadirnya kembali TikTok Shop di Indonesia, para UMKM di Kota Medan dapat menjual produknya ke seluruh daerah di Indonesia dan penjualannya kembali meningkat. 

"Harapannya semua UMKM bisa menjualkan produknya ke seluruh daerah, dan semoga ini menjadi jalan untuk toko ku ramai lagi," tutupnya.

Terpisah, Miasnufa yang juga merupakan mantan seller TikTok Shop mengaku tidak keberatan jika TikTok Shop kembali hadir dengan berkolaborasi bersama Tokopedia. 

"Ya tidak masalah, yang terpenting bisa jualan lagi, bisa live lagi seperti dulu karena jauh lebih mudah jika dibandingkan dengan berjualan di toko, karena pelanggan juga sudah terbiasa belanja online," katanya.

Dia berharap, sistem jual beli di TikTok Shop terbaru nantinya tidak jauh beda dengan sebelumnya. 

"Semoga tidak dipersulit untuk transaksinya dan sesuai dengan peraturan pemerintah," ucapnya. 

(cr10/Tribun-Medan.com)

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages