Microsoft Mulai Berhenti Promosikan Edge di Default Settings Windows 10 & 11 | WinPoin

 

Microsoft Mulai Berhenti Promosikan Edge di Default Settings Windows 10 & 11 | WinPoin

Setelah adanya peraturan DMA atau Digital Market Act yang baru, ada cukup banyak perubahan yang dilakukan Microsoft pada sejumlah aplikasi dan layanan mereka, salah satunya adalah di Microsoft Edge yang kini tidak akan lagi menghadirkan pop up promosi untuk menggunakan Edge di Windows 11.

Nah sebelumnya jika kita ingin mengubah default browser, Microsoft Edge akan tampil dengan deskripsi yang seolah Edge ini lebih baik dari browser lainnya sebagai browser “unggulan”, contohnya seperti pada gambar berikut :

Namun, mulai update ditanggal 29 Februari 2024 kemarin, Microsoft telah menghapus bagian unggulan tersebut sehingga Microsoft Edge akan sama seperti browser lainnya.

Perubahan ini setelah saya coba ternyata berpengaruh pada pengguna yang tinggal di non EU seperti di Indonesia, dimana kini ketika kita membuka file html > dengan metode open with > choose another app, maka Edge akan tampil tanpa deskripsi dan bukan menjadi featured app.

Nah menurut Windows Latest, perubahan ini juga bukan hanya terjadi di Windows 11, melainkan di Windows 10 juga. Coba komen dibawah jika kamu adalah pengguna Windows 10.

Jika kamu tidak tertarik untuk menggunakan Microsoft Edge, kita bisa menghapus Edge dengan langkah yang telah WinPoin rangkum pada halaman : Cara Uninstall Microsoft Edge di Windows 11

Bagaimana menurutmu? komen dibawah guys.

Via : Windows Latest

Written by

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation

Previous Post

Next Post

Baca Juga

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)