Microsoft Tambahkan GPT-4 Turbo Ke Versi Gratis Copilot | WinPoin

 

Microsoft Tambahkan GPT-4 Turbo Ke Versi Gratis Copilot | WinPoin

Microsoft baru baru ini mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan GPT-4 Turbo untuk para pengguna Microsoft Copilot gratis yang sebelumnya terbatas bagi pengguna yang membeli langganan Copilot Pro dengan biaya $20 / bulan.

Dengan peningkatan ini, tentu pengguna bisa mengakses context window yang lebih besar, dimana pengguna bisa memiliki satu pesan teks yang panjangnya bisa mencapai 300 halaman.

Selain itu GPT 4 turbo tentu memiliki memori yang lebih besar dengan kemampuan untuk mengakses informasi hingga tahun 2023, ini tentu lebih baik dibandingkan GPT-4 dengan akses informasi hingga september 2021 saja.

Kemudian GPT-4 Turbo sendiri memiliki kekampuan multimodal termasuk kemampuan untuk membuat gambar dengan integrasi DALL – E 3 yang lebih baik.

Sementara fitur ini kini mulai tersedia untuk pengguna free, pengguna Copilot Pro memiliki opsi untuk beralih ke versi yang lebih lama karena tersedia toggle yang dapat diakses.

Selain itu, para pengguna Copilot Pro kini bisa menggunakan Copilot GPT Builder untuk membuat sebuah copilot custom yang nantinya dapat di bagikan ke pengguna gratis lainnya.

Written by

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation

Previous Post

Next Post

Komentar

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsiin