Inisial T Disebut Pengendali Judi Online, Menkominfo Tunjuk Orang Ini - CNBC Indonesia

 

Inisial T Disebut Pengendali Judi Online, Menkominfo Tunjuk Orang Ini

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Kominfo Budi Arie Setiadi buka suara soal laporan sosok inisial T yang diduga sebagai bandar judi online. Dia meminta untuk tidak berspekulasi siapa sosok di baliknya.

Saat disebut beberapa sosok, Budi tidak membenarkannya. Dia juga meminta agar bertanya pada BP2MI sebagai pihak yang melaporkan sosok T.

"Kalau tanya inisial, tanya yang buat inisial jangan tanya kita. Emang tebak-tebak buah manggis," ungkap dia ditemui di Kantor Kementerian Kominfo, Kamis (25/7/2024).

Kepala BP2MI Benny Rhamdani mengatakan telah melaporkan sosok T yang menjadi pengendali bisnis judi online di Indonesia. Baik kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) hingga Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Benny memberitahukan informasi tersebut saat Rapat Terbatas (Ratas) di Istana Negara. Setelah mengetahuinya, presiden dan kapolri kaget setelah mengetahui sosok T.

"Boleh ditanya kepada Menko saat itu Pak Mahfud MD. Presiden kaget, Pak Kapolri kaget, agak cukup heboh rapat terbatas saat itu," ujarnya dikutip dari CNN Indonesia.

Sosok T itu berhasil diungkap setelah berhasil mengusut kasus penempatan ilegal ke negara Kamboja. Dari hasil pengusutan diketahui WNI dipekerjakan dalam praktik judi online yang ada di Kamboja. Banyak yang bekerja di Kamboja merupakan lulusan SMA, S1 hingga S2.

Benny memastikan bisa dengan mudah menangkap aktor di balik aktivitas judi online di Kamboja. Ucapan tersebut diucapkannya juga di depan Jokowi.

"Saya menyatakan di depan Presiden, Panglima TNI, dan Kapolri, 'sebetulnya sangat mudah untuk menangkap siapa aktor dibalik bisnis judi online di Kamboja dan siapa aktor dibalik scaming online'," jelasnya.


(dem/dem)

Saksikan video di bawah ini:

Tren Teknologi Produk Elektronik Penuhi Perubahan Gaya Hidup Warga RI

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)