7 Cara Menghilangkan Iklan Mengganggu di Hp Android - Media Indonesia

 

7 Cara Menghilangkan Iklan Mengganggu di Hp Android

SEBAGIAN besar situs web dan aplikasi di platform Android mengandalkan iklan sebagai sumber pendapatan. Dengan adanya kemunculan iklan pada ponsel seringkali membuat pengguna Hp merasa tidak nyaman, terlebih lagi ketika sedang asik membaca informasi atau artikel di suatu situs.

Iklan yang muncul di layar smartphone bermacam-macam, ada yang berbentuk video maupun gambar dan terkadang ada yang muncul dengan memenuhi layar ponsel. 

Iklan di ponsel Android muncul umumnya karena beberapa faktor, seperti konfigurasi sistem ponsel Android yang mengizinkan tampilan iklan atau pengaturan di peramban ponsel Android yang mengizinkan kemunculan iklan.

Baca juga : Apple Jungkalkan Samsung dari Puncak Ponsel Terlaris

Ada beberapa metode untuk menghapus iklan di ponsel Android, di antaranya adalah:

1. Menghentikan Pop-up dan Iklan pada Chrome:

  • Buka aplikasi browser Chrome di perangkat Anda.
  • Pilih ikon titik tiga yang ada di sudut kanan atas.
  • Pilih opsi konfigurasi atau pengaturan
  • Gulir ke bawah dan pilih pengaturan situs.
  • Pilih iklan yang mengganggu dan pastikan opsi tersebut dimatikan.
  • Kembali ke konfigurasi (pengaturan) situs dan pilih Pop-up dan Pengalihan.  Pastikan opsi ini juga dinonaktifkan.

2. Menonaktifkan notifikasi dari aplikasi yang mengganggu:

  • Buka pengaturan di ponsel anda.
  • Cari “Notifikasi”, lalu di pencet.
  • Pilih semua dan filter daftar berdasarkan yang terbaru.
  • Matikan notifikasi untuk aplikasi yang mengganggu dengan pop-up.


3. Hapus aplikasi berbahaya dan masuk ke Safe Mode :

  • Iklan yang datang dari aplikasi berbahaya bisa saja mengandung virus.
  •  Anda bisa masuk ke safe mode untuk mendeteksi dan memastikan apakah ada aplikasi berbahaya di HP Android.
  • Hapus aplikasi yang mencurigakan.

4. Gunakan aplikasi AdBlocker :

  • Unduh AdBlocker dari Play Store.
  • Setelah dipasang di ponsel, pastikan AdBlocker telah diperiksa (discan)
  • Aktifkan Adblock untuk melakukan pemblokir pada iklan saat membuka browser.

5. Perbarui Aplikasi dan Sistem Operasi

  • Pastikan aplikasi dan system operasi pada ponsel Android selalu diperbarui.
  • Pembaruan yang dilakukan sering kali mengandung perbaikan keamanan dan fitur untuk mengurangi iklan yang mengganggu.

6. Verifikasi Izin Aplikasi

  • Buka menu pengaturan, kemudian cari opsi aplikasi.
  • Pilih aplikasi yang sering menampilkan iklan.
  • Periksa izin yang diberikan, jika ada izin yang dirasa mencurigakan terkait iklan, bisa di pertimbangkan untuk mencabut izin tersebut.
  • Gunakan mode penghemat data.

7. Hapus Cache dan Data Aplikasi

  • Buka pengaturan, lalu ke menu aplikasi.
  • Pilih aplikasi yang sering menampilkan iklan.
  • Informasi (cache) dan data yang tersimpan di dalam aplikasi tersebut.

Perlu kita ingat bahwa ada beberapa iklan yang mungkin berasal dari aplikasi yang telah diinstal. Maka itu, perlu kita memastikan untuk memeriksa aplikasi yang mencurigakan dan dihapus jika perlu.

Dilansir dari situs teknologi, selain menghilangkan iklan di Hp Andorid, ada beberapa cara juga yang dapat digunakan untuk menghilangkan iklan di aplikasi game android. Berikut cara tambahan yang dapat dilakukan untuk menghilangkan iklan di aplikasi game android :

Baca juga : Bagaimana Cara Menghilangkan Iklan di HP Android? Pemilik Samsung, Oppo, Vivo, Xiaomi Merapat!

1. Aktifkan Airplane Mode 

  • Anda bisa mengaktifkan airplane mode, karena biasanya iklan muncul membutuhkan akses internet. Namun, perlu diketahui ini tidak berlaku untuk game online yang memerlukan akses internet agar tetap bisa bermain.


2. Membeli Aplikasi Game Versi Tanpa Iklan

  • Ada beberapa developer game gratis yang menyediakan fitur ad-free yang bisa didapatkan oleh pemain.
  • Dengan adanya fitur ini, bisa membuat anda mendapatkan versi game tanpa iklan saat bermain.
  • Pembelian versi tanpa iklan juga bisa membantu para developer mengembangkan game atau aplikasi lebih baik lagi.


3. Gunakan AdBlock

  • Aktifkan AdBlock pada smartphone anda.
  • Aplikasi AdBlock akan memfilter atau menyaring koneksi dan memblokir iklan yang masuk ke smartphone Android.
  • Contoh Adblock terbaik yang bisa digunakan tanpa root adalah AdClear.

Cara Menghilangkan Iklan di HP Oppo dan Realme :

  1. Masuk ke pengaturan Smart Asistant.
  2. Lalu, klik ikon tanda plus + di samping tulisan smart assistant.
  3. Jika suda, pilih bagian pelacak langkah,
  4. Pilih non aktifkan dibagian jumlah langkah dan jarak yang ditempuh hari ini.
  5. Setelah itu, anda bisa keluar dan pilih dibagian aplikasi popular serta kontak favorit dan kemudian di non aktifkan.

Setelah semua langkah diatas selesai dilakukan, maka sudah tidak ada lagi rekomendasi atau iklan aplikasi yang masuk di smartphone. 

Cara Menghentikan Iklan di Ponsel Samsung:

  1. Akses menu pengaturan pada ponsel Samsung Anda, kemudian pilih opsi "Akun Samsung."
  2. Setelah itu pilih bagian “Privasi”, dan pilih opsi “Customization Service.”
  3. Setelah semua proses selesai, nonaktifkan opsi "Customization this phone" untuk menghentikan penyesuaian sistem berdasarkan kebiasaan pengguna.


Cara Menonaktifkan Iklan di HP Xiomi:

  1. Langkah awal, anda bisa membuka menu pengaturan di HP Xiomi.
  2. Kemudian anda bisa pilih menu “Sandi & Keamanan.”
  3. Setelah itu, pilih opsi “privasi” dan klik layanan iklan.
  4. Selanjutnya anda bisa menonaktifkan opsi “Rekomendasi iklan yang dipersonalisasi.”

Cara Menghilangkan Iklan di HP Vivo Melalui Pengaturan atau Setting :

  1. Anda bisa membuka pengaturan yang ada di HP Vivo.
  2. Lalu pilih “Aplikasi dan Notifikasi”
  3. Selanjutnya,pilih opsi “aplikasi yang menampilkan iklan.”
  4. Kemudian, pilih izin aplikasi dan nonaktifkan izin tampilan diatas aplikasi lain.

Namun, penting untuk diingat bahwa dengan menonaktifkan izin ini, kamu juga tidak akan menerima notifikasi dari aplikasi tersebut. 

Cara Menghapus Iklan di Ponsel Infinix:

Melalui Pengaturan Launcher 

  1. Langkah awal anda dapat membuka layar beranda pada HP,
  2. Lalu tahan beberapa saat di area yang kosong pada layar beranda.
  3. Setelah itu, layar akan menampilkan berbagai pilihan, salah satunya launcher setting.
  4. Buka menu launcher setting, ketuk opsi pengaturan lain, dan geser tombol di sampingnya menjadi off untuk menonaktifkan rekomendasi aplikasi.

Melalui Google Chrome :

  1. Buka aplikasi Google Chrome
  2. Lalu, klik titik tiga vertikal yang berada di pojok kanan atas layar
  3. Kemudian ketuk tab menu setelan Google Chrome dan pilih opsi setelan situs
  4. Setelah pilih opsi setelan situs, dilanjutkan dengan pilih opsi iklan diblokir di beberapa situs
  5. Dan terakhir geser tombol toggle case menjadi aktif.

Melalui Pengaturan yang Ada di HP 

  1. Buka menu pengaturan
  2. Ketuk menu aplikasi dan pemberitahuan pada layar, kemudian ketuk opsi lihat semua aplikasi
  3. Selanjutnya layar akan memunculkan aplikasi yang telah terpasang pada perangkat
  4. Setelah itu, terakhir anda bisa menggeser tombol toggle case untuk menghilangkan aktivasi pemberitahuan.

Diatas adalah cara-cara atau tips yang dapat anda lakukan ketika iklan yang muncul di layar smartphone anda membuat anda terganggu. Dengan anda mencoba cara atau tips diatas anda tidak perlu merasa terganggu lagi dengan iklan yang terkadang sering kali muncul di layar smartphone anda. (Z-10)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)