Microsoft Kembali Tawarkan Windows 11 Untuk Pengguna Windows 10 | WinPoin

 Komputer, Windows 

Microsoft Kembali Tawarkan Windows 11 Untuk Pengguna Windows 10 | WinPoin

Dukungan Windows 10 akan segera berakhir dalam beberapa bulan kedepan dimana setelah itu tentunya OS ini sudah tidak akan mendapatkan update apapun yang dapat meningkatkan resiko keamanan bagi pengguna.

Nah terkait hal tersebut, sudah sering dikabarkan juga bahwa Microsoft memang selalu menawarkan OS terbarunya (Windows 11) dalam beberapa kondisi, entah itu via notifikasi, melalui banner dibeberapa bagian sistem, atau bahkan dari Windows update sendiri.

Seperti pada gambar diatas, jika seandainya sistem pengguna yang benar benar eligible dengan Windows 11 namun masih bertahan di Windows 10, maka Microsoft akan menawarkan OS tersebut melalui Windows Update dengan pilihan yang dapat pengguna pilih, apakah ingin beralih ke OS yang lebih baru atau melewatkan tombol Download and install yang tersedia disana.

“Starting this week, we are expanding this latest Windows version’s phased rollout,” ungkap Microsoft

Windows 11 sendiri saat ini memang sudah dapat dikatakan cukup stabil dengan bug minimal yang terjadi, namun tentu jika dibandingkan dengan Windows 10, menurut saya sendiri perbandingannya cukup jauh apalagi jika sistem masih menggunakan spesifikasi yang terbilang pas-pasan karena dari segi performa, Windows 11 sedikit lebih lambat jika dibandingkan Windows 10 dalam perangkat yang sama.

Untuk beralih ke Windows 11, WinPoin sendiri menyarankan agar kamu setidaknya menggunakan RAM 16 GB, menggunakan SSD, dengan processor Intel atau AMD terbaru atau minimal Intel Gen 8 dan AMD yang setara dengan jumlah Core minimal 4 agar performa masih dapat diandalkan.

Jika kamu sudah menggunakan spesifikasi yang lebih dari itu, harusnya Windows 11 sudah berjalan sangat mulus dan sangat mampu diandalkan. Nah bagaimana menurutmu? coba komen dibawah guys.

Written by

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation

Previous Post

Next Post

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)