Telkomsel Buka-bukaan soal Tantangan Industri Telekomunikasi di Davos - Viva
Telkomsel Buka-bukaan soal Tantangan Industri Telekomunikasi di Davos
Jakarta, VIVA – Telkomsel menegaskan peran strategisnya sebagai penggerak implementasi transformasi digital melalui partisipasi aktif dalam World Economic Forum atau WEF Annual Meeting 2026 yang berlangsung di Davos, Swiss.
Kehadiran Telkomsel menjadi bagian dari kontribusi Indonesia dalam forum global tersebut melalui rangkaian Indonesia Pavilion dan Indonesia Incorporated Corner, yang diprakarsai oleh Kamar Dagang Indonesia atau KADIN bersama Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM, serta Danantara.
Indonesia Incorporated Corner menjadi wadah kolaboratif yang mempertemukan pemangku kepentingan pemerintah, BUMN, dunia usaha, dan mitra global.
Inisiatif ini menghadirkan Indonesia sebagai mitra ekonomi yang kredibel, inklusif, dan berorientasi pada penciptaan nilai jangka panjang, di tengah dinamika geopolitik, ekonomi, dan teknologi global yang semakin kompleks.
Sebagai bagian dari TelkomGroup yang merupakan BUMN strategis di sektor telekomunikasi, Telkomsel membawa perspektif implementasi nyata sebagai operator nasional yang melayani ratusan juta masyarakat di seluruh Indonesia.
Dalam konteks pengelolaan strategis oleh Danantara, Telkomsel menunjukkan bagaimana aset strategis negara dikelola secara profesional untuk memperkuat daya saing industri sekaligus menciptakan nilai publik yang berkelanjutan.
Menurut Direktur Utama Telkomsel Nugroho, yang hadir langsung dalam rangkaian World Economic Forum atau WEF Annual Meeting 2026 di Davos, Swiss, tantangan industri telekomunikasi ke depan menuntut pendekatan yang semakin adaptif dan berbasis teknologi.
“Kami menghadapi tantangan pertumbuhan ke depan seiring dengan pasar yang semakin matang dan cenderung jenuh. Karena itu, kami perlu terus meningkatkan daya saing melalui pemanfaatan teknologi, termasuk kecerdasan buatan (AI), dengan pendekatan yang pragmatis dan dinamis,” ujarnya, Kamis, 22 Januari 2026.
Nugroho menambahkan jika di tengah pergeseran global dan dinamika industri yang cepat, Telkomsel terus membuka diri terhadap berbagai peluang yang paling relevan secara bisnis dan berkelanjutan.
“Dalam menghadapi kondisi tersebut, kami tidak hanya mendorong pertumbuhan secara horizontal, tetapi juga mengeksplorasi peluang pertumbuhan vertikal serta kolaborasi lintas ekosistem. Di antaranya melalui WEF,” tutur dia.