Indosat Jadi Official 5G Partner Formula E, Janjikan Kecepatan 4 Gbps - detik

 

Indosat Jadi Official 5G Partner Formula E, Janjikan Kecepatan 4 Gbps

Adi Fida Rahman - detikInet
Selasa, 31 Mei 2022 13:28 WIB
Indosat Ooredoo Hutchison
Indosat Ooredoo Hutchison jadi official 5G partner Formula E (Foto: Adi Fida Rahman/detikINET)
Jakarta-

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) resmi menjadi official 5G partner di ajang Jakarta E-Prix 2022. Pengunjung dijanjikan mendapatkan kecepatan hingga 4 Gbps saat berada di area balapan.

"Kami sudah menjalin kerjasama dengan Jakpro sebagai panitia penyelenggara E-Rox 2022 tanggal 4 Juni ini. Kami sudah menandatangani itu dan menjadi satu-satunya official 5G partner, nggak ada yang lain," kata Muhammad Danny Buldansyah, Director and Chief Regulatory Indosat Ooredoo Hutchison di Jakarta, Selasa (31/5/2022).

Dengan menjadi official 5G partner, IOH turut memberi kontribusi kepada penyelenggaraan balapan. "Tentunya bukan cuma kami, ada beberapa perusahaan, bisa ditanyakan ke Jakpro siapa saja partnernya," ujar Danny.

Baca juga:

Untuk menghadirkan internet cepat di ajang Jakarta E-Prix 2022, IOH mendapatkan pinjaman frekuensi 3,5GHz dari Kementerian Komunikasi dan Informatika. Dengan besar 500 Mhz, kecepatan yang bakal dirasakan pengguna 4-5 Gbps.

"Ini benar-benar akan menawarkan 5G experience sesungguhnya," klaim Danny.

Pelanggan yang ingin merasakan lebih banyak lagi pengalaman 5G dari IOH cukup memakai HP 5G, sudah menggunakan USIM 4G, menggunakan paket internet, dan berada di area yang terjangkau jaringan 5G.

Selain itu IOH bareng Ericsson bakal menghadirkan booth di Jakarta Royal Suite dan area E-Village di sisi utara dari Ancol Beach City. Di sana, pelanggan dapat melihat berbagai use case pemanfaatan teknologi 5G, seperti di antaranya cloud gaming 5G dan pengalaman kamera neckband Fitt 360.

Baca juga:

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)