India Sukses Luncurkan Roket Chandrayaan-3 Menuju Bulan By CNN Indonesia

 

India Sukses Luncurkan Roket Chandrayaan-3 Menuju Bulan

By CNN Indonesia
cnnindonesia.com
July 14, 2023
India sukses meluncurkan roket ke Bulan dalam misi Chandrayaan-3. (Indian Space Research Organization via AP)
Jakarta, CNN Indonesia --

India sukses meluncurkan roket yang membawa pesawat Chandrayaan-3 menuju  dari Sriharikota pada Jumat (14/7).

New York Times melaporkan misi Chandrayaan-3 ini adalah misi pengulangan setelah usaha pertama India empat tahun lalu untuk menempatan robot di Bulan gagal. Pesawat yang membawa robot itu hancur menabrak kawah Bulan.

Misi Chandrayaan-3 dilakukan di tengah persaingan antar-negara untuk pergi ke Bulan. Amerika Serikat dan China menargetkan mengirim astronaut ke Bulan dalam beberapa tahun ke depan.

Selain kedua negara, ada Jepang, Rusia, dan AS yang memiliki misi penempatan robot pada tahun ini.

Jika robot pendarat dan penjelajah di atas kapal Chandrayaan-3 berhasil mendarat dengan utuh, itu akan menjadi pencapaian yang belum pernah dicapai oleh negara lain selain China pada abad ini.

Bulan lalu, India mencapai kesepakatan dengan Amerika Serikat untuk mengirim misi bersama ke Stasiun Luar Angkasa Internasional tahun depan. Organisasi Riset Antariksa India - yang setara dengan NASA di India - juga mengembangkan pesawat ruang angkasanya sendiri untuk membawa astronot ke orbit.

Misi ini mendapat sambutan meriah oleh warga India usai kerumunan orang memadati situs peluncuran. Orang-orang tersebut mengibarkan bendera India ketika roket melesat ke angkasa.

16 menit kemudian, pesawat memisahkan diri dari bagian atas roket. Orang-orang yang memadati area kontrol pun melihatnya dengan suka cita.

"Ini benar-benar momen kejayaan bagi India," kata Jitendra Singh, menteri negara untuk Kementerian Sains Teknologi India, dalam sambutannya setelah peluncuran, "dan momen menentukan bagi kita semua di sini di Sriharikota yang menjadi bagian dari sejarah yang sedang dibuat."

Dikembangkan oleh Organisasi Penelitian Antariksa India (ISRO), Chandrayaan-3 terdiri dari pendarat, modul pendorong, dan penjelajah.

Chandrayaan-3 bertujuannya untuk mendarat dengan aman di permukaan bulan, mengumpulkan data dan melakukan serangkaian eksperimen ilmiah untuk mempelajari lebih lanjut tentang komposisi Bulan. Nama Chandrayaan yang berasal dari Bahasa Sansekerta sendiri berarti "kendaraan bulan".

(can/lth)

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsiin