Jack Ma Pulang Kampung Banting Setir Garap Pertanian dan Perikanan - detik

 

Jack Ma Pulang Kampung Banting Setir Garap Pertanian dan Perikanan

By Adi Fida Rahman
detikcom
Jack Ma Pulang Kampung Banting Setir Garap Pertanian dan Perikanan. Foto: Instagram
Jack Ma Pulang Kampung Banting Setir Garap Pertanian dan Perikanan. Foto: Instagram
Jakarta-

Jack Ma terbilang sangat aktif di masa pensiunnya. Setelah menjadi dosen di Hong Kong dan Jepang, salah satu pendiri Alibaba ini pulang kampung banting setir garap pertanian dan perikanan.

Pria berusia 58 tahun itu baru-baru ini berinvestasi di sebuah perusahaan rintisan agroteknologi bernama 1,8 Meters Marine Technology (Zhejiang) Co. Startup ini didirikan di Hangzhou, kota di mana menjadi markas Alibaba.

Berdasar laporan perusahaan penyedia data pendaftaran perusahaan Tianyancha, Ma mengucurkan dana sebesar 110 juta yuan atau kisaran Rp 231 miliar melalui Hangzhou Dajingtou No. 22 Arts and Culture Co. Ini adalah perusahaan yang dibuat oleh Ma pada 2019 untuk kesepakatan investasi di China.

Dengan investasi yang dikeluarkan, Ma kini memegang 10% saham. Simon Hu, mantan kepala eksekutif Ant Group, juga memiliki 5,5 persen saham di perusahaan baru tersebut, menurut data Tianyancha.

Menurut laporan South China Morning Post, Zhejiang memiliki lingkup bisnis mencakup pemrosesan, penjualan grosir dan eceran produk pertanian serta pengembangan sistem tenaga angin lepas pantai. Ini sesuai dengan minat Ma di sektor pertanian dan pangan setelah pensiun dari Alibaba.

Sayangnya pihak Ma masih belum mengomentari laporan ini. Untuk diketahui Jack ma mengundurkan diri sebagai ketua Alibaba pada tahun 2019 dan tidak lagi memegang peran korporat apa pun di perusahaan tersebut.

Ma telah melakukan beberapa perjalanan ke luar negeri untuk belajar tentang produksi pangan berkelanjutan dalam beberapa tahun terakhir. Pada Mei, Ma menjadi profesor tamu di Tokyo College , di mana dia berfokus pada pertanian berkelanjutan dan produksi pangan, menurut situs web sekolah tersebut.

Dalam perjalanan awalnya di Jepang, dia menghabiskan waktu mempelajari perikanan dan budidaya tuna. Dalam perjalanan ke Thailand, Ma mengunjungi pabrik budidaya udang laut, lapor The Post pada Januari.

Pada Juli 2022, dia mengunjungi sebuah universitas di Belanda untuk mempelajari cara meningkatkan produksi pangan berkelanjutan, mengikuti tur Eropa serupa tahun sebelumnya untuk memajukan minatnya pada pertanian.

Sejalan dengan Ma, Alibaba juga berinvestasi dalam teknologi terkait pertanian. Akademi DAMO, lembaga penelitian Alibaba, telah meluncurkan inisiatif di bidang "pemuliaan cerdas", dan mempekerjakan ilmuwan untuk membantu mengembangkan industri benih di China, menurut lowongan pekerjaan yang diterbitkan awal bulan ini.

Pendiri perusahaan Teknologi Besar lainnya di China juga telah menunjukkan minat pada sektor pertanian setelah mengundurkan diri dari operasi sehari-hari di perusahaan mereka.

Colin Huang Zheng, pendiri kerajaan e-niaga diskon Pinduoduo, mendonasikan USD100 juta kepada Universitas Zhejiang untuk mendukung penelitian dasar dalam ilmu biomedis, pertanian, dan makanan, setelah mengundurkan diri sebagai ketua perusahaan pada tahun 2021.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)