Minta Karyawan Ngantor Lagi, CEO Zoom Malah Sindir Produk Sendiri - detik

 

Minta Karyawan Ngantor Lagi, CEO Zoom Malah Sindir Produk Sendiri

By Virgina Maulita Putri
detikcom
Minta Karyawan Kembali ke Kantor, CEO Zoom Malah Sindir Produknya Sendiri Foto: Getty Images/Kena Betancur
Minta Karyawan Kembali ke Kantor, CEO Zoom Malah Sindir Produknya Sendiri Foto: Getty Images/Kena Betancur
Jakarta-

Zoom belum lama ini meminta karyawannya yang rumahnya berjarak 80 km dari kantor untuk kembali bekerja di kantor setidaknya dua kali seminggu. Alasan di balik perintah kerja hybrid ini cukup mengejutkan.

Dalam rapat internal dengan karyawan pada 3 Agustus lalu, CEO Zoom Eric Yuan mengatakan alasan utama di balik kebijakan ini adalah karena karyawan sulit mengenal satu sama lain dan membangun kepercayaan jika hanya bertemu lewat Zoom.

"Di hari-hari awal, kita semua saling mengenal satu sama lain. Dalam beberapa tahun terakhir, kita merekrut banyak 'Zoomies' baru sehingga sulit membangun kepercayaan," kata Yuan, seperti dikutip dari Insider, Jumat (25/8/2023).

"Kepercayaan adalah fondasi untuk segalanya. Tanpa kepercayaan, kita akan sangat lamban," sambungnya.

Alasan kedua, menurut Yuan, adalah Zoom mempersulit karyawan bercakap-cakap dan berdebat untuk menghasilkan inovasi baru.

"Sering kali, kalian memiliki ide hebat, tapi ketika kita semua bergabung dalam panggilan Zoom, tiba-tiba jadi sangat sulit," kata Yuan.

"Kita tidak bisa bercakap-cakap dengan baik. Kita tidak bisa saling berdebat dengan baik karena semua orang cenderung bersikap ramah saat bergabung dalam panggilan Zoom," sambungnya.

Komentar Yuan ini cukup mengagetkan mengingat Zoom memiliki peran besar saat karyawan harus bekerja dari rumah selama pandemi COVID-19. Aplikasi video conference Zoom bahkan berubah menjadi kata kerja untuk mendeskripsikan rapat atau kerja secara online.

Setelah pandemi mereda, sejumlah perusahaan teknologi yang sebelumnya mengizinkan karyawan bekerja dari rumah memang mulai mengubah kebijakannya.

Sebagian besar menerapkan kebijakan bekerja secara hybrid, seperti Meta, Apple, dan Amazon yang meminta karyawannya ke kantor setidaknya tiga kali seminggu. Tapi setidaknya, karyawan Zoom yang merasa keberatan bisa meminta pengecualian kepada atasannya.

Simak Video "Zoom Minta Karyawannya 2 Hari WFO dalam Sepekan"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/vmp)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)