Google Chat Versi Beta Kini Dapat Kirim Pesan Ke Microsoft Teams dan Slack! - Winpoin

 

Google Chat Versi Beta Kini Dapat Kirim Pesan Ke Microsoft Teams dan Slack!

By Gylang Satria
winpoin.com
August 31, 2023

Sebuah fitur baru tampaknya telah ditambahkan Google pada layanan Google Chat mereka, dimana berdasarkan pengumuman yang Google publikasikan, mereka akhirnya memberikan fitur yang memungkinkan pengguna Google Chat bisa berkirim pesan ke layanan chat lain seperti Microsoft Team dan Slack.

Nah untuk menggunakan fitur ini, pengguna memerlukan langganan layanan interoperabilitas Mio, berikut adalah pernyataan dari Google.

"We know that communication and collaboration happens over multiple channels and tools. This can cause missed messages, silos of communication, and a frustrating experience monitoring multiple chat tools.

That’s why we’re partnering with Mio, a leading provider of collaborative interoperability solutions helping customers enhance their productivity by streamlining communication across multiple channels. You can leverage Mio to create a seamless experience between Chat and the various tools you need to get your work done.

Nah jika kamu penasaran, blog resmi Milo menawarkan lebih banyak informasi tentang bagaimana cara kerja fitur ini lebih jelas, dimana pada dasarnya pengguna Google Chat akan dapat mengetik pesan dan mengirimkannya secara otomatis ke akun mereka di Microsoft Teams, Slack, Zoom Team Chat dan Webex.

"Google Chat users will be able to remain on Google Chat while messaging cross-platform colleagues in direct messages, spaces, and group chats. Features such as secure file sharing, editing and deleting messages, emojis, GIFs, reactions, and threaded messages are supported across platforms."

Nah untuk saat ini, para pengguna akun bisnis Google Workspace dapat mendaftarkan diri mereka untuk berpartisipasi dalam beta tester fitur interoperabilitas Chat situs Mio yang dapat kamu akses pada halaman berikut

Sementara itu, untuk ketersediaan umum, kabarnya Google dan Mio berencana membuat fitur ini tersedia secara umum untuk semua pengguna bisnisnya pada awal tahun 2024.

Bagaimana menurutmu? apakah kamu akan suka fitur ini? komen dibawah guys?

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)