Wordpad Resmi Dimatikan, Ternyata Banyak Pengguna Protes! - Winpoin

 

Wordpad Resmi Dimatikan, Ternyata Banyak Pengguna Protes!

By Gylang Satria
winpoin.com
September 6, 2023

Sebelumnya kita telah mendapatkan kabar bahwa Microsoft Resmi Matikan WordPad, dimana pada update major selanjutnya Wordpad tidak akan lagi menjadi bagian dari system operasi Windows.

Namun ternyata di feedback hub ada cukup banyak pengguna yang menentang hal ini, karena Wordpad dikatakan berjalan lebih cepat dari Microsoft Word.

“I use WordPad for RTF files because it loads faster than MS Word. I keep reference notes in RTF format since Notepad doesn’t allow text formatting. Please add WordPad to the Microsoft Store as you did with MS Paint when it was deprecated from Windows,” ungkap salah satu pengguna di feedback hub. 

Selain itu Wordpad juga dikatakan merupakan salah satu aplikasi terbaik untuk membuat file RTF atau Rich Text Format, dimana ini juga menawarkan dukungan gambar yang tidak ada di Notepad. Bahkan, banyak yang berpendapat bahwa kemampuan Wordpad untuk membuat file RTF dengan cepat tidak tertandingi oleh Microsoft Word.

“Using WordPad, I can easily make RTF email signatures without any extra unnecessary details. Doing the same thing in Word makes the file much bigger,” ungkap salah satu pengguna lainnya. 

Keputusan Telah di Tentukan!

Sayangnya, meskipun ada banyak pengguna yang memberikan feedback mengenai penghentian dukungan Wordpad ini, keputusan akhir telah ditentukan Microsoft dimana Wordpad tidak akan lagi diperbarui dan akan dihapus di update Windows selanjutnya.

Nah apakah kamu pengguna Wordpad? Komen dibawah guys.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)