Mulai 4 Januari 2024, Google Akan Berhenti Gunakan Cookies di Browser - winpoin

 

Mulai 4 Januari 2024, Google Akan Berhenti Gunakan Cookies di Browser


  • Posted by
  • 1 min

Baru baru ini Google telah mengumumkan bahwa mulai tanggal 4 Januari 2024 nanti, mereka akan mulai menonaktifkan cookie pihak ketiga di browser Chrome untuk sekitar 1% pengguna sebagai pengujian.

Uji coba ini akan dilakukan dalam skala global dan akan melibatkan pengguna Chrome dalam jumlah yang terbatas untuk selanjutnya pada paruh kedua tahun 2024, Google berencana untuk sepenuhnya berhenti menggunakan cookie pihak ketiga untuk semua pengguna.

Dilansir dari halaman resmi Google, Google awalnya mengungkapkan niatnya mengenai cookie pihak ketiga pada bulan November tahun ini sebagai bagian dari inisiatif Privacy SandBox-nya. Cookie pihak ketiga sendiri untuk saat ini digunakan oleh situs web untuk melacak aktivitas pengguna, yang pada gilirannya akan membantu pengiklan menargetkan audiens tertentu.

Dan untuk memilih pengguna yang masuk bagian uji coba, Google akan menerapkan proses pemilihan acak, di mana mereka yang terpilih akan diberi tahu saat mereka meluncurkan Chrome di PC atau perangkat seluler Android, dadn jika ada masalah yang muncul selama uji coba, browser akan memberikan opsi untuk mengaktifkan sementara cookie pihak ketiga untuk situs tertentu.

Google telah berupaya menghilangkan kebutuhkan Cookie Pihak Ketiga sejak lama!

Bagi yang belum tahu, Google telah secara aktif berupaya menghilangkan kebutuhan akan cookie di Google Chrome sejak tahun 2020. Dan dengan Inisiatif Privacy Sandbox, mereka melibatkan berbagi data penjelajahan pengguna yang dianonimkan dengan pengiklan melalui API Google, sekaligus menjaga privasi dari para pelanggan.

Dan kenapa rencana berhenti menggunakan cookie pihak ketiga akan dilakukan paruh kedua tahun 2024, hal ini karena Badan pengatur di berbagai negara, termasuk Otoritas Persaingan dan Pasar Inggris, memantau dengan cermat upaya Google untuk mencegah perusahaan tersebut memperoleh keuntungan yang tidak adil dalam penjualan iklannya. Oleh karena itu, Google telah memutuskan untuk menunda peluncuran penuh penonaktifan cookie pihak ketiga hingga paruh kedua tahun depan untuk mengatasi masalah persaingan yang masih ada.

Via : Google

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)