Suzuki Belum Minat Hadirkan Motor Listrik di Indonesia - medcom

  

Suzuki Belum Minat Hadirkan Motor Listrik di Indonesia

Suzuki Belum Minat Hadirkan Motor Listrik di Indonesia - Medcom.id
Ahmad Garuda

Jakarta: Pasar otomotif nasional kini mulai dibanjiri motor listrik, dengan berbagai model dan merek. Sayangnya, Suzuki tampaknya belum berselera untuk menggarap segmen kuda besi nihil emisi gas buang tersebut.

Section Head Domestic & Digital Marketing 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), M Razwankaizar, menjelaskan perusahaan saat ini sedang fokus untuk mengembangkan model yang sudah dipasarkan. Sehingga mereka pun belum memiliki rencana untuk motor listrik.

"Kita masih fokus dengan produk yang ada. Untuk motor listrik memang kita belum ada rencana. Dari prinsipal juga belum membicarakan produk yang lain. Kita fokus dengan produk yang ada untuk kualitas," ujar Razwankaizar di Senayan Jakarta.

Strategic Planning Department Head PT SIS, Joshi Prasetya, menambahkan perusahaan tetap membuka peluang untuk semua lini bisnis. Namun fokus utama dalam pengembangannya adalah membuat produk yang handal dan bisa menunjang mobillitas sehari-hari.

"Tapi tidak menutup kemungkinan ke arah sana (motor listrik). Karena secara global, teknologinya juga sudah ada," jelas Joshi.

Kalau dilihat, khususnya sesama anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), sudah ada Honda yang memasarkan Honda EM 1 e: dan Yamaha yang mulai melakukan riset Yamaha E01.

Penjualan Motor Suzuki Jeblok

Di sisi lain, Suzuki tergolong terseok-seok di pasar sepeda motor nasional. Diketahui mereka hanya bisa menjual 12.545 unit saja di sepanjang tahun 2023.

Padahal AISI  mencatatkan penjualan sepeda motor di tahun 2023 mencapai 6.236.992 unit. Ini berarti Suzuk hanya berkontribusi hanya 0,2 persen saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(UDA)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)