0
News
    Ingin Cepat Kaya? Kerja, Jangan Judi - Kumpulan Informasi Teknologi Hari ini, Setiap Hari Pukul 16.00 WIB
    Home Berita Featured Gadget Smartphone Spesial

    Moto g 06 POWER & Moto g 67 POWER 5G: Duo Smartphone Tangguh untuk Liburan dan Anti Kehabisan Daya - IDXChannel

    8 min read

     

    Moto g 06 POWER & Moto g 67 POWER 5G: Duo Smartphone Tangguh untuk Liburan dan Anti Kehabisan Daya

    01/12/2025 16:31 WIB
    idx
    Untuk mendukung berbagai gaya liburan hingga outdoor adventure Motorola menghadirkan dua perangkat tangguh sekaligus Moto g 06 POWER dan Moto g 67 POWER 5G
    Moto g 06 POWER & Moto g 67 POWER 5G: Duo Smartphone Tangguh untuk Liburan dan Anti Kehabisan Daya. (Foto: Doc. Mister Aladin)
    Moto g 06 POWER & Moto g 67 POWER 5G: Duo Smartphone Tangguh untuk Liburan dan Anti Kehabisan Daya. (Foto: Doc. Mister Aladin)

    IDXChannel - Liburan kini tidak hanya soal memilih destinasi, tetapi juga bagaimana Anda tetap nyaman, terkoneksi, dan produktif sepanjang perjalanan. Nah, untuk mendukung berbagai gaya liburan dari city tour, outdoor adventure, hingga perjalanan panjang tanpa colokan, Motorola menghadirkan dua perangkat tangguh sekaligus: Moto g 06 POWER dan Moto g 67 POWER 5G

    Keduanya dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal berkat baterai super kuat, performa stabil, layar luas, kamera jernih, dan desain yang tahan di berbagai kondisi.

    Baca Juga:
    Menginap di Hotel Bintang Empat dan Lima Mulai Rp300 Ribu, Pesan via Mister Aladin (foto mnc media)

    Baterai Super Tahan Lama untuk Mobilitas Tinggi

    Moto g 06 POWER – Juara Baterai 7K di Indonesia

    Baca Juga:
    Libur Lebaran Makin Seru! Mister Aladin Tawarkan Tur & Diskon Spesial (Foto: MNC Media)

    Moto g 06 POWER menghadirkan baterai 7.000mAh yang dikenal sebagai Juaranya Baterai 7K di Indonesia dengan ketahanan luar biasa. Perangkat ini mampu bertahan hingga:

    • 605 jam stand by

    • 65 jam pemakaian normal (gabungan gaming, browsing, standby, video playback, music playback, GPS, dan media sosial)

    Dengan daya tahan hingga 3,5 hari, traveler tidak perlu lagi khawatir kehabisan baterai saat berpindah-pindah lokasi. Pengisian cepat 18W juga memastikan perangkat cepat siap dipakai kembali.

    Moto g 67 POWER 5G – Baterai Silicon-Carbon 7000mAh

    Moto g 67 POWER 5G dibekali baterai 7000mAh dengan teknologi Silicon-Carbon, memberikan efisiensi pengisian yang lebih baik dan umur pakai lebih panjang. Untuk pemakaian normal, daya tahannya mencapai:

    • 58 jam penggunaan mencakup gaming, browsing, menonton video, hingga GPS

    Ini membuatnya ideal untuk traveler yang ingin tetap aktif tanpa mencari colokan sepanjang hari.

    Performa Cepat & Responsif

    Moto g 06 POWER

    Ditenagai chipset MediaTek Helio G81, perangkat ini memberikan performa stabil untuk berbagai kebutuhan seperti streaming video, gaming kasual, navigasi GPS, hingga aktivitas sosial media. Cocok untuk yang membutuhkan smartphone responsif dengan daya tahan tinggi.

    Moto g 67 POWER 5G

    Menggunakan chipset Snapdragon 7s Gen 2, perangkat ini menawarkan kinerja yang cepat, efisien, dan mulus untuk multitasking berat. Ditambah dukungan jaringan 5G supercepat, streaming, upload konten, dan navigasi jadi lebih lancar tanpa hambatan.

    Layar Luas & Hiburan Maksimal

    Moto g 06 POWER

    • Layar 6,88 inci

    • Resolusi HD+

    • Refresh rate hingga 120 Hz

    Ukuran layar yang besar dan smooth membuat aktivitas seperti menonton video, membaca itinerary, atau scroll galeri jadi lebih nyaman. Suara juga lebih imersif berkat Dolby stereo speakers yang menghasilkan suara jernih dan smooth.

    Moto g 67 POWER 5G

    Menghadirkan layar Full HD+ berukuran besar dengan tampilan tajam dan detail yang memukau. Dipadukan dengan speaker Dolby Atmos, pengalaman menonton film atau mendengarkan musik di perjalanan jadi lebih hidup dan bertenaga.

    Desain Tangguh & Tahan Segala Cuaca

    Kedua perangkat dilengkapi sertifikasi IP64, membuatnya tahan terhadap debu dan cipratan air. Cocok untuk dibawa saat trekking ringan, eksplorasi pantai, atau aktivitas outdoor lainnya.

    • Moto g 06 POWER memiliki bodi belakang dengan kulit vegan, memberikan grip nyaman sekaligus tampilan premium.

    • Moto g 67 POWER 5G tampil ramping dan kokoh, memberikan keseimbangan antara gaya dan durabilitas.

    Kamera Andal untuk Momen Liburan

    Moto g 06 POWER

    • Kamera belakang 50MP

    • Kamera depan 8MP

    Kamera ini mampu menangkap berbagai momen perjalanan seperti sunset, pegunungan, hingga foto bersama teman dengan hasil yang jernih.

    Moto g 67 POWER 5G

    • Kamera depan 32MP

    • Kamera belakang 50MP dengan perekaman 4K di setiap lensa

    • Didukung moto ai untuk optimasi otomatis (cahaya, warna, komposisi)

    Hasil foto lebih tajam, detail, dan estetik. Cocok untuk konten creator maupun traveler yang ingin feed Instagram tetap on point.

    Konektivitas Lengkap – Termasuk NFC

    Moto g 06 POWER dilengkapi teknologi NFC, membuat pembayaran digital selama perjalanan lebih praktis, aman, dan cepat. Cocok untuk destinasi wisata yang sudah mendukung transaksi nontunai.

    Mana yang Cocok untuk Anda?

    Moto g 06 POWER

    Pilihan cerdas untuk traveler yang mengutamakan baterai super tahan lama, layar besar, dan harga terjangkau. Cocok untuk pengguna yang butuh smartphone tangguh, awet, dan nyaman dipakai sepanjang liburan.

    Moto g 67 POWER 5G

    Pilihan ideal untuk Anda yang ingin kombinasi performa kencang, kualitas kamera tinggi, koneksi 5G, dan daya tahan baterai panjang. Cocok untuk traveler aktif yang ingin tetap produktif, membuat konten, dan anti bosan on terus-terusan.

    Promo Menarik dari Mister Aladin

    Nah, untuk setiap pembelian Moto g 67 POWER 5G atau Moto g 06 POWER yang sudah tersedia di marketplace, Anda juga akan mendapatkan e-voucher hotel senilai hingga Rp100.000 dari Mister Aladin. Caranya mudah, yaitu cukup scan QR code yang terdapat pada box. 

    E-voucher ini dapat digunakan untuk pemesanan hotel baik di dalam maupun luar negeri, serta bebas periode menginap. Promo ini membuat liburan impian Anda jadi lebih hemat dan menyenangkan.

    Mengapa Memilih Mister Aladin?          

    Mister Aladin adalah salah satu Online Travel Agent (OTA) di Indonesia yang menawarkan berbagai kebutuhan liburan, seperti pemesanan hotel, tiket pesawat, tiket kereta, aktivitas, paket tur di dalam dan luar negeri dengan harga terbaik.

    Kemudian, setiap Anda mendapatkan penawaran menarik dari Mister Aladin, Anda dapat menghemat biaya saat memesan kebutuhan perjalanan tersebut. Tidak hanya itu, Mister Aladin juga memiliki sistem pemesanan yang mudah digunakan dan dukungan pelanggan yang responsif.    

    Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo tersebut, Anda dapat mengakses website berikut.

    Jangan lupa download aplikasi Mister Aladin di Google Play Store dan App Store agar tidak kelewatan promo-promo menarik lainnya juga di sini. Bersama Mister Aladin, liburan jadi lebih berkesan dan lebih terasa hematnya. 

    (Shifa Nurhaliza Putri)

    Komentar
    Additional JS