Cara Daftar FIFA+ buat Nonton Timnas vs Guinea Playoff Olimpiade
tirto.id - Babak playoff Olimpiade 2024 antara timnas U23 Indonesia vs Guinea akan digelar Kamis, 9 Mei 2024, pukul 19.00 WIB.
Pertandingan ini akan ditayangkan langsung melalui laman FIFA+ secara gratis. Bagaimana cara mendaftar akun di situs tersebut?
Laga playoff ini merupakan bagian dari penyisihan untuk zona AFC-CAF. Format pertandingan hanya akan berlangsung satu kali atau single match (single leg). Siapa pun pemenang di laga yang berlangsung di lapangan Clairefontaine, Prancis, akan lolos ikut Olimpiade 2024 Paris.
Pertandingan berlangsung secara tertutup. PIhak otoritas setempat tidak mengizinkan adanya penonton. Alasannya, tempat yang akan dipakai bertanding bukanlah stadion.
Clairefontaine merupakan lapangan pusat pelatihan untuk membina pesepak bola muda Prancis. Tempat itu secara berkala menjadi kamp sepak bola usia muda dan lokasi TC untuk timnas Prancis. Lokasinya sekitar 50 kilometer arah barat daya dari Kota Paris.
Tribun yang dimiliki lapangan utama Clairefontaine sangat terbatas. Di sana hanya memuat sekira 520 tempat duduk. Total ada 11 lapangan latihan di sana yang menempati area 22.600 meter persegi.
Di Mana Nonton Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Guinea?
Pertandingan antara timnas U23 Indonesia vs Guinea awalnya dikabarkan tidak disiarkan oleh stasiun tv nasional. Alhasil pilihan untuk menonton laga ini dengan mengakses platform FIFA+ secara streaming lewat aplikasi dan websitenya.
Hanya saja, Instagram @rctisports lantas mengonfirmasi juga akan memberikan tayangan langsung pertandingan timnas Indonesia vs Guinea. Siaran tersebut akan mengudara pada Kamis, 9 Mei 2024, pukul 18.00 WIB di RCTI.
Dengan demikian, siaran langsung laga timnas U23 Indonesia vs Guinea hadir di dua tempat, yaitu RCTI dan FIFA+. Kedua platform tidak memungut biaya apa pun bagi pemirsa untuk menyaksikan tayangan ini.
Cara Daftar FIFA+ untuk Nonton Timnas vs Guinea
FIFA+ menyediakan berbagai pertandingan siaran langsung untuk laga yang masih berada di bawah naungan FIFA.
Semua konten dapat diakses selama memiliki akun. Pendaftaran akunnya pun mudah dan tidak dipungut biaya berlangganan apa pun.
Cara nonton pertandingan sepak bola di FIFA+ dapat dilakukan lewat website plus.fifa.com atau aplikasi smartphone. Selain itu, pengguna juga bisa menyaksikan lewat aplikasi di smart tv dengan menautkannya ke akun utama.
Tata cara mendaftar akun FIFA+ dapat mengikuti panduan berikut:
- Buka situs web plus.fifa.com atau buka aplikasi FIFA+ dari perangkat seluler Android/iOS.
- Klik opsi “Sign in/up” lalu klik lagi “Sign up”.
- Isi data pribadi yang terdiri dari nama depan, email, tanggal lahir, negara tempat tinggal, dan bahasa komunikasi pilihan.
- Buat dan konfirmasi kata sandi Anda.
- Setelah membaca Ketentuan Layanan, centang pada kotak “I have read and agrees to the terms of service".
- Klik tombol “Create Account”, lalu email validasi dikirimkan.
- Buka email yang telah didaftarkan dan buka pesan inbox berjudul “Confirm your email" ,
- Klik link yang disediakan untuk menyelesaikan pendaftaran FIFA+.
tirto.id - Hobi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo
Komentar
Posting Komentar