Cara Aktifkan Google Lens Overlay di Google Chrome - Winpoin

 

Cara Aktifkan Google Lens Overlay di Google Chrome


  • Posted by
  • 1 min

Saat ini Google Chrome telah mendapatkan Integrasi Google Lens pada bagian address bar dan memungkinkan kita mencari foto pada area web yang kita buka. Pengalaman ini mirip dengan Circle to search di perangkat mobile, dimana kita bisa mencari sebuah gambar dengan cepat tanpa harus masuk ke halaman utama Google terlebih dahulu.

Nah melalui Google Chrome 127, harusnya pengalaman ini sudah secara default aktif untuk pengguna gunakan, namun Google tampaknya masih meluncurkan fitur ini secara bertahap sebagai pengujian. Tapi, apakah fitur ini bisa kita paksa aktifkan?

Jawabannya tentu saja bisa guys, dimana kita dapat mengaktifkan fitur Lens overlay dengan menggunakan flag experimental. Penasaran bagaimana caranya? berikut WinPoin rangkum langkah singkatnya.

Langkah 1. Pertama silahkan kamu buka Google Chrome dan pastikan kamu telah menggunakan versi 127.0.6533.120 atau yang lebih baru.

Langkah 2. Selanjutnya silahkan kamu salin Url berikut dan paste pada address bar.

chrome://flags/#enable-lens-overlay

Langkah 3. Selanjutnya pada bagian Lens overlay silahkan kamu ubah dari default menjadi enabled.

Setelah itu silahkan kamu relaunch browser Chrome kamu dan kini Lens Overlay sudah tersedia di Address bar browser untuk kita gunakan.

Nah untuk menggunakan Google Lens tersebut, kamu cukup klik tombol Google Lens yang ada di Address bar kemudian pilih area yang akan kamu jadikan sumber pencarian.

Nah mantap bukan? fitur ini tentu akan sangat bermanfaat untuk mencari suatu hal dengan lebih cepat tanpa harus membuka halaman Google Lens terlebih dahulu.

Silahkan kamu coba guys, semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Tekno 


 Postingan Lainnya 

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)